Lihat ke Halaman Asli

Ilham Maulana

Penulis Lepas

Boruto: Eida Adalah Putri Kandung Amado?

Diperbarui: 22 Oktober 2021   00:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Teori Boruto mengenai Eida adalah putri kandung dari Amado. (Sumber: Dok. Viz Media/Boruto: Naruto Next Generation, edit by Ilham Maulana)

Seperti yang kita ketahui dalam seri Manga Boruto saat ini, Code sudah mendapat rekan sesama manusia buatan Amado yang kekuatannya sangat diluar dugaan, dan orang tersebut adalah Eida.

Berbeda dengan manusia buatan Amado lainya, Eida disini bisa dikatakan memiliki kekuatan yang sangat diluar nalar, dirinya dapat melihat semua kejadian dimasa lalu dan masa sekarang.

Terdapat sebuah teori dimana Eida merupakan sosok putri kandung dari Amado, teori ini tentunya bisa dibilang sangat logis, karena mengutip semua kejadian yang ada pada seri manganya.

Diawal kemunculan Eida, dia sempat mengatakan kepada Code kalau dirinya sangat membenci Amado, tentu alasan dia membenci disini masih abu-abu.

Dari sisi lain, kektika Amado berbicara kepada Naruto mengenai keadaan Boruto saat ini, dia bercerita kalau dahulu dirinya sempat kehilangan seorang anak tercintanya.

Baca Juga: Boruto Chapter 63: Potensi Kekuatan Asli Karma Terungkap!

Eida yang melihat Amado mengatakan hal tersebut menggunakan kekuatannya pun terlihat sangat tidak senang, hal ini lah yang tentunya menguatkan teori tersebut.

Fakta uniknya, Amado dikatakan memiliki obsesi dengan tubuh abadi, kemungkinan kelinci percobaan yang pertama dia gunakan untuk membuat tubuh manusia buatan adalah putrinya sendiri, yaitu Eida.

Karena dia sangat menyayangi putrinya, dia membuat Eida sangat kuat hingga melebihi kekuatan Jigen, maka dari itu Jigen memutuskan untuk menyuruh Amado membuang Eida.

Dari sinilah kepercayaan Amado kepada Jigen dan Kara memudar, yang pada akhirnya membuat dia memutuskan untuk menghianati Kara dan membelot ke Konoha.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline