Lihat ke Halaman Asli

Ilham Maulana

Penulis Lepas

Recap dan Spoiler Tokyo Revengers Chapter 220: Senju Selamat, Takemichi Berhasil Ubah Masa Depan!

Diperbarui: 1 September 2021   14:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Gambar: Dok. Kodansha US, Tokyo Revengers Chapter 220, edit by Ilham Maulana

Seri Manga Tokyo Revengers Chapter 220 akhirnya terbit juga, sebelumnya kita dikejutkan dengan laporan dari Inupi mengenai beberapa orang Rokuhara Tandai, Kini orang-orang tersebut beraksi untuk menewaskan Takemichi.

Sebelumnya penulis memberikan peringatan Spoiler kepada para pembaca, Manga Tokyo Revengers Chapter 220 juga sudah tersedia di situs resminya kodansha.us secara legal. Mari kita lanjut ke pembahasannya.

Panel Chapter dimulai menampilkan Takemichi dan Kawaragi Senju yang sedang makan setelah bermain-main di taman hiburan. Dalam suasana hujan diluar, Senju menanyakan keadaan Takemchi, karena ia tidak menyentuh makanannya sama sekali.

Takemichi hanya bisa menjawab tidak apa-apa kepada kepadanya, setelah itu Senju pergi ke toilet. Sedangkan Takemichi Teru menerus memikir penglihatannya tentang Senju, ia juga mempertanyakan kepada dirinya sendiri. Apakah Senju akan tewas disini?, Lalu apa yang harus ia lakukan untuk menyelamatkan Senju?.

Ia terus memikirkan pertanyaan tersebut, selain itu ia juga memikirkan siapa yang telah menewaskan Senju, karena ia juga ingat kalau senju memiliki bekas luka di kepala pada saat itu. Akhirnya Takemichi memutuskan untuk pergi ke tempat Senju, karena ia harus tetap mengawasinya dari ancaman bahaya.

Tiba-tiba ketika Takemichi menyadari kalau Senju tewas karena berusaha menempati janjinya untuk melindungi Takemichi. Ada sekelompok orang bersetelan hitam dengan masker yang mereka gunakan.

Mereka menghampiri Takemichi, dan pada saat itulah ia sadar kembali kalau target insiden ini bukanlah Senju, melainkan dirinya. Pada awalnya mereka sempat berdepat apakah yang mereka temui ini benar Hanagaki Takemichi atau bukan.

Namun nampaknya sang pemimpin kelompok tersebut mengatakan kalau ia benar-benar Takemichi, dan ia juga merelakan hidupnya untuk melakukan hal ini. Ia juga menyinggung nama South yang akan mengerti mengenai tindakannya.

Dari sini kita dapat mengetahui kalau sekelompok orang tersebut merupakan para anak buah Terano South dari Rokuhara Tandai. Nampaknya para anak buahnya ini ingin melakukan sesuatu yang buruk kepada Takemichi demi menaikan level jabatan mereka didalam geng.

Dan ternyata benar saja, sang ketua kelompok tersebut mengeluarkan pistol dan segera menodongkannya kepada Takemichi. Saat itu Takemichi sempat panik, namun tiba-tiba Senju berlari kearahnya dan berteriak berhenti kepada orang yang menodongkan pistol.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline