Lihat ke Halaman Asli

Posma Siahaan

TERVERIFIKASI

Science and art

Lagu "Thank U, Next (Next)", Cara Ariana Grande Melambaikan Tangan kepada Para Mantannya

Diperbarui: 6 November 2018   00:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ariana dan mantan tunangannya Pete (sumber: Popbela.com)

Ariana Grande, penyanyi cantik warga Amerika Serikat keturunan Italia ini memiliki cara unik "memproklamirkan" putusnya pertunangannya dengan Pete Davidson yang diumumkan bulan Juni lalu.

Pemilik suara emas yang sangat mengidolakan Maria Carey dan Whitney Houston kelahiran 26 Juni 1993 ini mengeluarkan "single" terbarunya di youtube 4 November 2018 kemarinberjudul Thank U, Next (next) yang liriknya menyebutkan nama beberapa mantannya Sean, Ricky dan Pete. Tiada caci maki dan hujatan kepada para lelaki yang pernah sangat berarti di hatinya itu, hanya kata terima kasih atas segala apa yang sudah dialami dan mereka harus jalani lagi hidup. Begitulah kira-kira penafsiran saya, kalau tidak percaya, simak lagunya dibawah ini.


Ariana yang pernah konser di JIEXPO Kemayoran tanggal 26 Agustus 2015 lalu memulai karirnya di teater dan peran di film sejak tahun 2008, dengan beberapa serial film situasi komedi remaja Nickelodeon Victorious. Baru pada tahun 2013 dia mengeluarkan album "Yours Trully" (2013), disusul  "My Everything" (2014), "Dangerous Woman" (2016) dan terakhir "Sweetener" (2018).

Kehidupan pribadinya penuh kontroversi seperti selebritis lain di Amerika Serikat dan kita, gonta-ganti pacar, bermasalah dengan reporter, dia juga terkesan mendukung "LGBT" dan terakhir cincin pertunangan dari Pete yang berharga 100 dollar Amerika Serikat kontan langsung dipulangin ke mantan ketika mereka putus. Kalau disini mungkin cincin itu sudah digadaikan, ya, ganti sakit hati dan ganti sakit bathin serta sakit-sakit bagian lainnya.

Putus memutusnya kisah asmara singkat yang berujung pertunangan dan tak lama juga bubar ini, konon ada hubungannya dengan kematian mantan pacar Ariana lainnya Mac Miller karena over dosis. Ariana kabarnya masih memperhatikan mantan kekasihnya itu dalam berjuang melepaskan diri dari obat-obatan terlarang, tetapi di sisi lain si mantan mendengar kabar Ariana sudah tunangan sama orang lain, "piye, iki"?

Yang pasti lagu terbaru Ariana Grande itu tetap indah, walaupun untuk menonton konsernya tahun 2015 lalu saya belum berminat, karena belum kenal benar. Tahun ini kalau dia konser lagi, mungkin saya "jabanin", deh, karena tampang Ariana memang tampang kaya, layak masuk hotel bintang lima dan bukan wajah "ndeso" yang hanya layak jadi presiden.

Dan memang kerasnya kehidupan yang naik turun seperti "roller coaster" bagi Ariana tidak membuatnya jatuh, tetapi malah membuat ide untuk syair-syair indah yang memberi semangat "move on" pada mereka yang baru juga mengalami perpisahan menyedihkan dengan mantan yang over dosis dan mantan lainnya yang hampir menikah.

dari FB Kompal


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline