Lihat ke Halaman Asli

KKN POSKO 8

Mahasiswa Institut Agama Islam Al Qodiri Jember

Mahasiswa Peserta KKN-IC POSKO 8 IAI Al Qodiri Jember Mendampingi Santri Musholla Al Hidayah Belajar Membaca Al Qur'an dan Mengikuti Kegiatan Majilis Sholawat Asy-Syifa'

Diperbarui: 4 Agustus 2022   22:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Aktifitas rutin mahasiswa peserta KKN-IC POSKO Institut Agama Islam Al Qodiri Jember di Musholla Al Hidayah (Dokpri)

JEMBER - Kamis, 28 Juli 2022. Selalu dekat dengan para santri khususnya di Musholla Al Hidayah Dusun Biting Pinggir, memiliki kesenangan tersendiri. Mereka yang selalu antusias mengikuti kegiatan pembelajaran membuat mahasiswa peserta KKN-IC POSKO 8 Institut Agama Islam Al Qodiri Jember semakin bersemangat. Sore itu, cuaca cukup cerah, beberapa mahasiswa peserta KKN-IC POSKO 8 Institut Agama Islam Al Qodiri Jember bersama-sama menuju Musholla Al Hidayah yang letaknya berada di lingkungan RT.001 RW 001 Dusun Biting Pinggir. Di Mushola tersebut mereka membantu bapak Abdul Rosyid selaku pengasuh Musholla untuk membimbing para santri belajar membaca Al Qur'an. Ahmad Agus Syauqi Mashuri salah satu mahasiswa peserta KKN-IC POSKO 8 Institut Agama Islam Al Qodiri Jember berdiri didepan dan mengucapkan salam.

"Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh Adik-adik..." Ucap Ahmad Agus Syauqi Mashuri yang kemudian di jawab serentak oleh para santri Musholla Al Hidayah.

"Waalaikum Salam Warohmatullahi Wabarokatuh..." Jawab mereka serentak.

Dipertemuan kali ini, para mahasiswa peserta KKN-IC POSKO 8 Institut Agama Islam Al Qodiri Jember memberikan materi tentang pengenalan macam-macam huruf Hijaiyah dan macam-macam harokat. Usnadi dan Ahmad Agus Syauqi Mashuri yang bertindak sebagai pengajar di depan dan di dampingi oleh mahasiswa peserta KKN-IC lainnya, mendapatkan respon yang sangat baik dari para santri. Hal ini dibuktikan dengan metode yang mereka berikan saat mengajar sangat disukai oleh para santri. Sehingga para santri semakin bersemangat menirukan materi-materi yang di berikan.

Mahasiswa peserta KKN-IC POSKO 8 IAI Al Qodiri Jember menghadiri acara pengajian Majlis Sholawat As-Syfa' di lingkungan Dusun Biting Pinggir  (Dokpri)

Setelah kegiatan pembelajaran di Musholla Al Hidayah selesai, pada malam harinya para mahasiswa peserta KKN-IC POSKO Institut Agama Islam Al Qodiri Jember menghadiri acara rutin Pengajian Majlis Sholawat As-Syifa' yang diadakan setiap satu bulan sekali tepatnya pada malam jum'at legi. Dengan rangkaian acara sebagai berikut:

  • Pembukaan
  • Sambutan-sambutan
  • Pembacaan Sholawat nabi
  • Istighotsah
  • Tausiah / Ceramah Agama
  • Penutup dan do'a

LP2M IAI AL QODIRI JEMBER

FOLLOW INSTAGRAM

ADD FACEBOOK

SUBSCRIBE MY CHANNEL




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline