Lihat ke Halaman Asli

Antisipasi Curanmor Anggota Polsek Kramatmulya Lakukan Patroli Dialogis

Diperbarui: 15 Juli 2017   18:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok.pribadi

KUNINGAN - Antisipasi terjadinya pencurian motor di parkiran, anggota polsek Kramatmulya Kuningan lakukan patroli dialogis dengan petugas parkir di Pertokoan Desa Cilowa, Kramatmulya Jumat 14 Juli 2017.

Lemahnya pengawasan di tempat parkiran memberi ruang dan kesempatan bagi para pelaku curanmor dalam melakukan aksinya.

Anggota patroli Polsek Kramatmulya Kuningan lakukan kontrol dan patroli dialogis dengan petugas parkir di salah satu pertokoan, klinik & pusat kebugaran NK Sport di Desa Cilowa.

Dalam kesempatan itu anggota patroli menghimbau kepada petugas parkir agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan terhadap kendaraan pengunjung yang diparkir.

"Tingkatkan kewaspadaan, pengawasan terhadap kendaraan dan sekitar parkiran guna antisipasi terjadinya pencurian motor," ujar Aiptu Sunardi selaku anggota Patroli Polsek Kramatmulya.

Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya pencurian motor di wilayah Kramatmulya Kuningan sesuai harapan Kapolsek Kramatmulya dan AKBP Yuldi Yusman S.E, M.Si 

Idam

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline