Lihat ke Halaman Asli

pmm ummselorejo

semangat KKN

Pengalaman yang Dirasakan PMM UMM 72 Saat Melakukan Pengabdian Masyarakat di Desa Selorejo

Diperbarui: 25 September 2020   11:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu ilustrasi anggota kelompok PMM UMM 72 sedang berdiskusi, Foto: PMM UMM 72

Desa Selorejo merupakan salah satu desa yang berada di wilayah kecamatan Dau kabupaten Malang. Lokasinya lebih kurang 30,8 km (1 jam) dari ibukota kabupaten dan 3 km (7 Menit) dengan kota kecamatan terdekat. Memiliki luas area hutan sendiri 2068,1 ha yang tersebar mengelilingi desa tersebut. Perkembangan selanjutnya yakni jumlah area luas dari bangunan baik perkantoran maupun sarana rekreasi terdapat sejumlah 26, 6 ha. Desa Selorejo tergolong daerah dataran tinggi atau perbukitan dengan luas perbukitan mencapai 333, 76 ha. Diperkirakan ketinggian desa ini 800 -- 1200 dpl (dari permukaan laut) dikarenakan daerah ini merupakan pegunungan , sehingga daerah ini memiliki tingkat curah hujan yakni 1300 mm/tahun dan juga tingkat kesuburan tanah 100 %.

Selama melakukan pengabdian masyarakat di desa Selorejo, PMM UMM kelompok 72 memiliki banyak sekali pengalaman yang di dapatkan yaitu saling toleransi antara masyarakat. Sikap simpati yang dimiliki masyarakat desa Selorejo, membuat kami belajar akan pentingnya saling menghargai antar sesame manusia. Ditunjukkan dengan sesi diskusi yang mana pihak masyarakat juga menampung saran-saran yang diberikan oleh kelompok kami begitu pula sebaliknya.

Penanaman sikap kejujuran, toleransi, saling memaafkan dan tolong menolong juga dapar kita ambil di desa Selorejo. Pelajaran hidup yang tentunya tidak dapat kami rasakan dibangku perkuliahan disini kami merasakan betapa indahnya pelajaran hidup yang kami dapatkan. Selain itu pengalaman-pengalaman yang dirasakan dengan orang baru dalam membangun sebuah organisasi atau tim juga kami rasakan saat melakukan pengabdian. Tidak saling meninggikan ego merupakan salah satu kunci PMM 72 UMM dapat menjalankan pengabdian sampai hari terakhir.

Pengalaman akademik lain yang dapat kami rasakan yaitu pada saat pengurusan berkas sampai dengan penyerahan laporan akhir juga kami rasakan dengan penuh suka dan duka. 30 hari tentu sangat sedikit jika digunakan untuk mengambil pelajaran hidup di dunia, namun dengan 30 hari kita dapat mengetahui arti penting hidup di dunia dalam bermasyarakat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline