Lihat ke Halaman Asli

Subhan Riyadi

TERVERIFIKASI

Abdi Negara Citizen Jurnalis

Puisi | Tentang Pantai dan Pohon

Diperbarui: 5 Februari 2019   16:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(sumber gambar: pixabay/free-photos)

Tentang pantai dan pohon...
Deburan ombaknya memeluk pepohonan hingga merindanginya dari teriknya mentari...

Dengan pantai-pantai yang dibelai oleh birunya kejernihan lautnya...

Di sini...
Nyiur melambai sepoi-sepoi katupkan visionerku...

Gemerisiknya dedaunan belantara hembuskan kedamaian, tuk bersinergi sama empat elemen bumi, mereka adalah angin, tanah, air dan api...

Jernihnya pantai itu menghisapku pada sungai-sungainya seperti kristal...

Dimana, pantai-pantai ini berbeda dari bagian-bagian lainnya...

Melimpah airnya, pepohonan merindang penuhi lanscapenya...

Hamparan pepohonan kokoh merangkul tanah tampak anggun penuhi ruang-ruang ketandusan...

Dan kini..
Akar rumput sampaikan selamat tinggal pada kejernihan pantainya...

Apa artinya kerinduan kepada langit-langit biru tat kala sampah menjarah kejernihannya.. 

Menjauh habitatnya, rusaklah rumahnya, matilah induk semangnya...

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline