Lihat ke Halaman Asli

Subhan Riyadi

TERVERIFIKASI

Abdi Negara Citizen Jurnalis

Laga ke-2 KFL 2015: “Menang atau Pulang”

Diperbarui: 8 Desember 2015   12:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="foto bareng sebelum berlaga"][/caption]Sebelum melakoni perjalan dinas ke salah satu kabupaten di Makassar. Sebagai orang tua terlebih dahulu menyempatkan diri menyaksikan atraksi sang puteri bertanding Futsal leg ke 2 (dua) pada event Keker Futsal League 2015 di GOR Sudiang Makassar (6/12).

Selain memotivasi ini merupakan hiburan profesional serasa murah, tapi tidak murahan loh....Indosat ooredoo, Honda, Specs, Dinas Pendidikan dan Olahraga Kota Makassar sebagai sponsor pemilik wewenang penyelenggaraan tentu tidak “main mata” dalam pemberian award prestisius (prestigious) pada event (grande partita) sekaliber KFL 2015.

Lawan yang dihadapi pada leg ke 2 (dua) ialah pendatang baru SMA 3 Lau asal Kabupaten Maros versus SMAN 15 Makassar. Kali ini mereka masih buta akan kekuatan armada masing-masing, bahkan belum sekali pun melakukan sparing partner bisa jadi lawan kali ini kuda hitam bagi tim futsal SMAN 15 Makassar kategori puteri yang dihuni oleh anak perempuan saya.

Boleh dibilang laga ini partai “hidup mati” untuk meraup point penuh agar melangkah lebih mudah ke babak selanjutnya. Hasil imbang atau kalah “angkat koper” lebih dini.

Tidak ada jalan lain, harus bertekad bermain menyerang sejak awal kick off pertandingan. Saya memberikan keyakinan disertai do’a sekaligus memotivasi jika tidak ingin pulang lebih awal dari juara seperti yang ditargetkan pelatih, adalah menerapkan pola “menyerang” sejak awal bisa membuat lawan keteteran. Camkan ini anakku “gawang lawan berada didepan bukan dibelakang” jangan biarkan bola bergulir terlalu lama dibelakang” agar gawang kita tidak kebobolan lebih dahulu.

Manusia sebagai hamba-NYA hanya berusaha semaksimal mungkin. Adapun hasil akhir serahkan sepenuhnya kepada Alloh SWT.
Andaikan anak saya memetik kemenangan merupakan kebahagiaan tersendiri, serta jangan lupa sujud syukur atas kemenangan yang diberikan oleh Alloh SWT, terlepas dari segala daya upaya manusia. Sebaliknya kalah pun jangan disimpan terlalu lama hanya akan menambah penyakit, berlatih lebih giat dan kompak bersama tim. Mungkin saja tahun ini belum rejeki, siapa tahu tahun berikutnya rejekinya tim futsal puteri SMAN 15 Makassar.

Selalu saya tekankan kepada anak saya agar menjunjung tinggi sportifitas dalam bermain futsal, diving serta preasure dari lawan sudah biasa ditemui untuk memancing emosi permainan, yang jelas jangan “terpancing” agar tidak di kenai sanksi kartu kuning bahkan kartu merah dari juru “pengadil” lapangan. Lebih baik kalah terhormat, dari pada menang dengan cara culas, curang.

Dari uraian panjang lebar diatas, bahwa event Indosat Ooredoo Keker Futsal League 2015 secara langsung ataupun tidak, turut mengibarkan atraksi, motivasi, kreasi, inovasi bagi pelajar di Makassar pada khususnya dan indonesia pada umumnya. Amin
Selamat bertanding anakku, apapun hasilnya itulah yang terbaik.

Successo sempre

Makassr, 6 Desember 2015




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline