Lihat ke Halaman Asli

Cara Hendardji Mengantisipasi Banjir Jakarta

Diperbarui: 25 Juni 2015   08:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1330686751712647651

Walaupun tidak hujan, sebagian wilayah Jakarta kadang kala terkena banjir kiriman dari gunung. Hal ini seharusnya bisa diantisipasi Pemprov DKI karena kejadiannya terus berulang tiap musim hujan. Menurut Hendardji Soepandji, untuk mencegah banjir kiriman, wilayah selatan Jakarta harus dijadikan daerah resapan. Inilah yang disebut Hendardji dalam visi-misinya membangun Jakarta dengan menjadikan wilayah utara sebagai water front city dan selatan sebagai barrier ecosystem. “Untuk mencegah banjir kiriman dari gunung, maka selatan harus jadi barrier ecosystem, tempat resapan hujan,” kata Calon Gubernur Jakarta yang menempuh jalur independen ini. Lebih lanjut, Hendardji juga menyoroti pembangunan yang cenderung bergerak ke wilayah selatan Jakarta yang menurutnya, harus dibatasi guna menghindari banjir kiriman dari Bogor itu. “Kenyataannya pembangunan justru bergerak ke selatan. Ini yang harus dicegah,” pungkas Hendardji saat ditemui di posko Balai Rakyat, Kebayoran Baru, Kamis (1/3).

13306855481522552288

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline