Lihat ke Halaman Asli

Pical Gadi

TERVERIFIKASI

Karyawan Swasta

Puisi: Kopi dan Kewarasan

Diperbarui: 13 Oktober 2024   19:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar oleh Karolina Grabowska dari pixabay.com 

Sampailah kita di pengujung hari.
Waktunya menghempaskan segala penat ke atas sofa
melupakan sejenak tumpukan dokumen
dan berkas-berkas yang belum disposisi.

Waktunya menukar di telinga
suara omelan pimpinan
dan keluh kesah bawahan
dengan merdunya suara air panas yang diguyur ke dalam cangkir.
Waktunya mengganti bau kertas, tinta dan birokrasi
dengan aroma arabika.

Seperti kemarau semusim yang dihapus hujan sehari
demikianlah lelah sehari yang dihapus kopi secangkir.
Hanya sejenak
tapi cukuplah untuk menjaga semangat dan kewarasan.

---

barombong, 13 oktober 2024

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline