Lihat ke Halaman Asli

Pical Gadi

TERVERIFIKASI

Karyawan Swasta

Telur Mata Sapi

Diperbarui: 19 Februari 2021   20:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi gambar dari pixabay.com

Bagi sosok Ipul, sepiring mie goreng ditimpa telur mata sapi dan ditemani kopi hitam yang masih mengepul adalah sebuah kenikmatan tiada tara. Apalagi menyantapnya hangat-hangat, usai mandi, setelah berlelah-lelah mendayung becak seharian.

Tapi sore ini tidak ada telur mata sapi di atas mie goreng selain telur rebus setengah matang. Ipul mengerti, sudah beberapa hari ini penumpang memang sepi  seperti ditelan bumi. Minyak goreng pasti belum terbeli.

"Hari ini sapinya merem, ya?" canda Ipul pada Karmini yang sedang mencuci panci di dapur.

"Iya, Bang. Tapi nanti malam abang jangan cepat-cepat merem, ya," balas Karmini dengan manja.

Ipul pun tersenyum penuh arti ke arah sang istri.

Ah, hidup memang warna-warni untuk mereka yang ikhlas menjalani. 

---

kota daeng, 19 Februari 2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline