Lihat ke Halaman Asli

Pical Gadi

TERVERIFIKASI

Karyawan Swasta

Puisi | Jatuh Tempo

Diperbarui: 4 Oktober 2019   21:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi gambar dari worldofjudaica.com

Beberapa minggu yang lalu kamu disalip sepeda motor lain
lalu terjatuh dan mungkin
helm yang lepas membuat kepalamu terbentur beberapa kali
lalu dari jalan raya
kamu pindah tempat tidur ke ICU
tak sadar beberapa hari.

Setelah cahaya menyapa matamu
duniamu ternyata mulai dari nol lagi
kamu tak ingat namamu sendiri
tak ingat aku dan teman-teman yang lain
bahkan lupa nama istrimu
yang tersedu-sedu di sudut tempat tidur.

Kamu tak ingat bagaimana cara makan seorang dewasa
bahkan kami harus mengajarmu
cara memegang pena
dan menulis namamu sendiri dengan benar

Kami menunjukkan foto-foto
memutarkan beberapa video favoritmu
menyanyikan lagu-lagu 90an
kami ingin kamu segera naik dari angka nol
agar cepat-cepat sampai ke 100 lagi.

Lalu pada suatu senja
isterimu yang setia untuk pertama kalinya tersenyum
manis sekali
setelah kamu tiba-tiba berkata setengah teriak
"Ma, Deposito yang dua puluh juta jatuh tempo hari ini, bukan?"

Aku ikut tersenyum
padahal sudah harap-harap cemas
apakah kamu ingat atau tidak
pada uang yang aku pinjam dua bulan yang lalu?

---


kota daeng, 4 Oktober 2019

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline