[caption id="attachment_354684" align="aligncenter" width="589" caption="Ilustrasi/Kurator (Shutterstock)"][/caption]
Konflik adalah sesuatu yang wajar terjadi dalam interaksi antara manusia satu dan lainnya. Perbedaan pola pikir, budaya, status sosial, dan aneka perbedaan lainnya menjadi pemicu konflik yang terjadi di tengah-tengah lingkungan kita. Jadi pada dasarnya konflik bukan hal yang negatif, sejauh orang-orang yang terlibat konflik mampu mengelolanya dengan baik. Malah pada beberapa organisasi, konflik dikelola sedemikian rupa untuk meningkatkan produktivitas organisasi tersebut.
Pada akhirnya seberapa efektif konflik dapat diselesaikan pihak-pihak yang terlibat, dipengaruhi oleh gaya masing-masing pihak mengelola konflik tersebut. Ada yang mampu menghadapi konflik dengan sabar dan berusaha mencari jalan terbaik untuk setiap pihak, ada yang cenderung mengalah agar konflik tidak bertambah panjang, ada pula yang ngotot selalu mau menang apapun konsekuensinya.
Saya ingin berbagi sedikit materi pelatihan Manajemen Konflik yang saya ikuti belum lama ini. Johnson D.W, seorang psikolog, membagi manusia menjadi lima tipe berdasarkan gayanya mengelola konflik yang terjadi. Untuk memudahkan ilustrasi, setiap gaya disimbolkan dengan hewan tertentu. Kelima hewan itu adalah Kura-kura, Kancil, Rubah, Burung Hantu dan Hiu.
Mari kita lihat satu persatu.
- Gaya Kura-kura. Apa yang anda bayangkan? Ya, kura-kura adalah hewan yang akan menarik diri kedalam cangkangnya jika merasa tidak aman. Orang pada tipe ini cenderung menghindari konflik dengan menarik diri pada comfort zone-nya. Mereka sedapat mungkin berusaha menghindari masalah atau menghindari orang-orang yang menurutnya akan memperpanjang masalah yang terjadi. Oleh karena itu mereka cenderung mengalihkan permasalahan pada orang lain. Jika mereka berada pada tuntutan untuk menyelesaikan konflik, mereka sering mengulur-ulur waktu.
- Gaya Kancil. Pada kebanyakan fabel, kancil digambarkan sebagai hewan yang punya banyak teman. Orang-orang pada tipe kancil adalah mereka yang berusaha menyelesaikan konflik tanpa banyak ribut dan konfrontasi. Mereka ingin disenangi atau diterima semua pihak. Orang-orang yang memiliki gaya kancil senang pada harmoni dan ketenangan, sehingga menurut mereka konflik bukan untuk dipecahkan tapi untuk didamaikan. Sedapat mungkin konflik harus berujung pada penyelesaian yang membuat lega semua pihak. Walau kadang-kadang mereka harus mempertaruhkan kepentingan dirinya sendiri.
- Gaya Rubah. Rubah digambarkan sebagai hewan yang suka berkompromi. Begitu pula dengan cara orang-orang bergaya rubah saat berhadapan dengan konflik. Mereka mengutamakan kompromi saat mengatasi konflik. Agar konflik dapat diselesaikan mereka merasa setiap pihak mesti sedikit mengorbankan kepentingannya untuk mencapai kata sepakat. Tidak boleh ada yang mendominasi di antara pihak-pihak yang berkonflik. Setia pihak harus sama-sama mengalah untuk kepentingan atau kebaikan bersama.
- Gaya Burung Hantu. Barangkali dari semua gaya, inilah gaya menyelesaikan konflik yang paling baik. Burung hantu biasa digambarkan sebagai hewan yang bijaksana. Orang-orang bergaya burung hantu selalu berusaha mencari cara terbaik dan kreatif untuk menyelesaikan konflik. Mereka memprioritaskan solusi menang-menang (win-win solution) pada setiap konflik. Mereka pandai mengelola situasi sehingga pihak-pihak yang berkonflik mengambil sudut pandang bahwa konflik itu adalah musuh bersama yang harus diselesaikan. Tipe burung hantu cocok untuk menjadi juru runding atau diplomat karena mereka selalu mampu menemukan jalan keluar terbaik yang selaras dengan tujuan setiap pihak.
- Gaya Hiu. Sesuai gambaran hewan yang jadi simbolnya, orang-orang bergaya hiu adalah orang-orang yang senang menggunakan kekuatan atau kekuasaannya untuk meredakan konflik. Mereka sangat menjunjung tinggi kepentingan atau tujuan pribadinya dibanding kepentingan atau tujuan pihak-pihak lain yang berkonflik dengannya. Mereka menganggap dalam setiap konflik harus ada yang menang dan kalah, dan sedapat mungkin mereka jadi pemenangnya. Bila perlu orang-orang bertipe hiu ini akan mengancam, berusaha menaklukan dan menyerang lawannya dengan cara-cara tertentu untuk mencapai tujuannya.
Nah, silahkan menilai diri sendiri gaya mana yang sering anda gunakan saat menyelesaikan konflik dengan orang lain. Silhakan pula menilai gaya manajemen konflik yang biasa digunakan relasi, pimpinan atau bawahan di tempat kerja anda. Bisa jadi manajemen konflik anda condong pada satu gaya saja, bisa jadi juga kombinasi dari beberapa gaya.
Sebenarnya setiap gaya punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sehingga idealnya gaya manajemen konflik disesuaikan dengan situasi dan kondisi dari konflik itu sendiri.
Untuk konflik yang terjadi antara dua pihak yang sama kuat misalnya, gaya Kancil atau Rubah cocok digunakan. Tapi kadang-kadang gaya Kancil tidak tepat digunakan pada saat seorang pemimpin harus menunjukkan wibawa atau ketegasan pada bawahannya. Gaya Burung Hantu cocok untuk digunakan pada situasi konflik yang begitu kompleks dan butuh analisis mendalam untuk mengurai konflik. Kelemahannya, tidak cocok digunakan pada waktu yang sempit.
Sebaliknya jika penyelesaian konflik dihadapkan pada keterbatasan waktu, apalagi pihak-pihak yang berkonflik terlalu jauh kesenjangannya dalam hal pengetahuan, pengalaman atau posisinya, maka gaya Hiu adalah gaya manajemen konflik yang lebih cocok digunakan. Tapi jangan coba-coba pakai gaya Hiu jika pihak-pihak yang berkonflik setara kekuatan, pengalaman dan pengetahuannya. Konfliknya bakal semakin lama jadinya.
Untuk keperluan mengulur-ulur waktu, atau mengurusi konflik yang tidak terlalu penting, gaya Kura-kura bisa digunakan. Tapi jangan gunakan gaya ini untuk mengurai konflik yang kompleks dan berdampak serius bagi anda atau organisasi, gunakanlah gaya Burung Hantu.
Jadi, jika terjadi konflik hadapilah dengan tenang dan gunakan gaya yang cocok untuk menyelesaikan konflik tersebut. (PG)
Baca juga:
Kiat Meredakan Konflik dengan Rekan Kerja
Memanfaatkan Konflik dalam Organisasi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H