Lihat ke Halaman Asli

Phanie Fauziah

Content Creator/Content Writer/Copywriter

Harbolnas; Jadi Pembeli Cerdas, Jangan Sampe Dompet Terkuras

Diperbarui: 13 Desember 2016   18:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

12-14 Desember? Siapa yang tak tahu dengan tanggal itu, momen perayaan belanja online ini sangat dinantikan oleh masyarakat, apalagi bagi para shopaholic. Berburu barang yang memiliki nilai harga yang tinggi dengan diskon yang tinggi, tentunya menjadi sasaran para pemburu diskon Harbolnas. Setiap toko online juga memiliki penawaran diskon yang berbeda-beda, tergantung pada barangnya.

Perayaan Harbolnas ini digelar setiap tahunnya, seakan mengapresiasi antusiasme pengguna internet yang semakin meningkat dalam melakukan transaksi online. Masyarakat pun menanggapi perayaan ini dengan antusiame yang sama. Bahkan, tak sedikit yang telah mempersiapkannya sebelum perayaan ini, baik dengan membuat list barang yang hendak dibeli, maupun mempersiapkan budget sesuai dengan list yang telah kita buat.

Ingat, jangan sampai kita hanya berfokus pada diskon yang menggiurkan tanpa mengetahui ketentuannya, maka cermati terlebih dahulu, jadilah pembeli yang cerdas. Menghadapi perayaan tahunan belanja online ini, kita pun perlu memiliki kendali dalam mengontrol pengeluaran kita dalam pembelanjaan. Maka, pembuatan list begitu penting untuk kita buat, agar kita berfokus pada barang pokok yang akan kita beli, sehingga dompet kita pun tidak akan jebol. Hayo, kira-kira udah dapet barang apa aja nih di Harbolnas tahun ini? Jadi pembeli cerdas, jangan sampe bikin dompet terkuras ya. Selamat berbelanja!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline