Wangon - Kapolsek Wangon Akp Sutrisno Utomo SH bersama Bhabinkamtibmas dan 1 personil sabhara polsek wangon Sabtu malam (5/1/19) memantau sekaligus pengamanan hari terakhir wangon expo yang gelar sejak beberapa minggu yang lalu.Hal itu menurut Kaplosek melalui Aipda Mugiono mencegah tindak kriminalitas di tengah keramaian masyarakat, karena taman kota tersebut merupakan jalur yang di lintasi jalan nasional.
Terlebih beberapa waktu yang lalu viral di medsos grup fesbuk Kumpulan anak wangon bahwa parkir yang biasanya 500-1000 rupiah melonjak hingga 5000 rupiah untuk motor. Dan sempat membuat resah pengunjung.
Menurut Kapolsek melalui Aipda Mugiono saat di dampingi Brigadir Rudi Taryono selain pengamanan juga memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga masyarakat kec wangon."Sempat memang pengunjung di buat resah, namun begitu mendapat laporan dari masyarakat, polri dan unsur terkait langsung melakukan tindak lanjut agar wajar dalam hal parkir." Katanya.
" Di samping itu kami juga lakukan giat pengawasan melekat diarea tempat parkiran guna antisipasi pelaku curanmor, tentunya untuk menambah rasa aman dan nyaman bagi warga." Tambahnya.
" Tokoh agama,masyarakat maupun tokoh daerah juga selalu menjaga situasi kamtibmas terlebih jelang pesta demokrasi yaitu pemilu 2019 ( Pileg & Pilpres ). "Pungkas Sutrisno Utomo.(*)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H