Lihat ke Halaman Asli

Aam Permana S

ihtiar tetap eksis

Melihat Planet di Sentul Bogor

Diperbarui: 29 September 2018   07:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok penulis

Ingin melihat planet dari dekat atau mempelajari alam semesta? Jika jawabannya ya, datanglah ke Sentul,  tepatnya ke Jungleland, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Di kawasan terkenal ini, kini, memang sedang dibuka wahana edukasi untuk mengenalkan planet dan bintang-bintang, bernama Planetarium Research Facility.

Namun  jika hendak berkunjung, harus sesegera mungkin ya ,  karena wahananya hanya dibuka selama tiga bulan saja. "Setelah tiga bulan, wahana ini akan ditutup, " kata Johanna Hehakaja, GM Jungleland. Wahana ini rencananya akan berlangsung hingga November 2018 nanti.

Berkunjung ke wahana ini, diakui, sungguh mengasyikan. Putaran waktu pun terasa begitu cepat, saking menariknya obyek yang ada di dalamnya.

Begitu masuk ke dalam, pengunjung akan disambut gelapnya  lorong  yang mirip suasana di sebuah planet tak berpenghuni.  Lorong ini merupakan jalan masuk ke sebuah laboratorium alam berukuran besar bernama Galaksi Bima Sakti, tempat bumi berada.

dok penulis

Di dalam ruangan ini sudah standby pemandu wisata yang akan memberikan gambaran dan pengenalan mengenai alam semesta, galaksi, bintang-bintang serta planet yang ada di alam semesta. Termasuk yang dikenalkan ke pengunjung adalah replika gunung api di Planet Mars.

Selesai berkenalan dengan galaksi, bintang-bintang dan mengamati replika gunung api di Mars, pengunjung akan masuk ke dalam ruang utama Planetarium.  Di tempat nan gelap ini, pengunjung akan diberi tontotan film ilmu pengetahuan berisi proses terjadinya bintang dan rasi bintang yang ada di bumi.

dok penulis

Menurut  Johanna,  ada beberapa tujuan  yang ingin dicapai dengan menyediakan wahana tersebut. Selain agar pengunjung ke Jungleland bertambah, juga agar wisatawan yang datang ke Bogor punya tujuan wisata alternatif yang bisa menambah pengetahuan, selain melepas lelah.

Sementara itu, Susana dan Chika, dua pelajar sebuah SLTA asal Jakarta menyebutkan, bahwa wahana tersebut memang  bisa menjawab rasa ingin tahu soal dunia planet. "Karena itu, kalau ada waktu, saya akan datang lagi ke sini, mungpung wahananya masih ada di Bogor," ujarnya. ***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline