Sandiwara
Benar-benar aku muak akan sandiwara ini
Rekayasa politik mereka luar biasa
Hak kami kembali mereka ambil
Kemenangan rakyat kata mereka
Entah rakyat yang mana yang mereka maksud
Sementara itu, kelompok penguasa pun memainkan perannya
Sang raja berlagak penuh penyesalan
Entah menyesal karena apa
Bukankah ini mau mereka?
Sandiwara ini mereka mainkan
Mungkin mereka mau menjadi pahlawan nantinya
Tapi menyakiti rakyat dengan kuasanya
Entah apa maunya
Entah sampai kapan mereka bersandiwara
Ah aku muak dengan sandiwara ini
Berhentilah bersandiwara
Atau mungkin kami juga harus bersandiwara?
Entahlah
Tapi kami tak pandai memainkan peran
Peran bersandiwara seperti mereka
Selamat atas kemenangan kalian
Para pemain sandiwara
Sandiwara kematian
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H