Lihat ke Halaman Asli

LPKA KELAS II PALU

Akun Resmi Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Palu, Dibawah jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah

Empat Penghargaan Adujak Genre Sulteng 2024 Menghiasi Wall Of Fame LPKA Palu

Diperbarui: 11 Mei 2024   13:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok.humaslpkapalu

PALU -- Empat penghargaan yang diraih Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu Kembali menghiasi wall of fame yang menjadi bukti kesuksesan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan seluruh anak binaan.

Empat penghargaan yang menghiasi wall of fame LPKA Palu tersebut antara lain : Inisiator Program Genre "Implementasi Upgrade Tentang Kita Bicara Soal Lifeskill dan Kekerasan Seksual" yang diterima oleh Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun serta tiga penghargaan lainnya diraih oleh anak binaan LPKA Palu berinisial AJ, MF, AA sebagai Peserta Terbaik dalam program Genre.

Capaian positif itu pun disambut gembira oleh Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun bersama seluruh jajarannya, Sabtu, (11/5/2024).

"Kesuksesan ini tidak terlepas dari jalinan sinergitas yang telah kita bangun bersama seluruh stakeholder maupun para pemerhati anak lainnya. Tentu bangga atas kerja keras dan usaha kita semua selama ini," ujar Revanda

Ia juga menegaskan bahwa torehan prestasi ini menjadi motivasi seluruh keluarga besar LPKA Palu dalam pemenuhan hak bagi seluruh anak binaan.

"Wall of fame ini menjadi salah satu unggulan dalam memberikan informasi kepada publik. Semoga piagam-piagam penghargaan lainnya baik ditingkat regional ataupun nasional dapat menghiasi dinding-dinding tersebut, itu komitmen kita dan harus kita wujudkan," tegasnya

Diketahui, Wall of fame ini merupakan inovasi layanan yang baru saja dihadirkan pada awal Tahun 2024 yang bertujuan untuk menampilkan hasil-hasil kinerja terbaik yang diraih LPKA Palu dalam menciptakan para generasi muda yang siap membangun bangsa ini.

HUMAS LPKA PALU

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline