Lihat ke Halaman Asli

LPKA KELAS II PALU

Akun Resmi Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Palu, Dibawah jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah

LPKA Palu Ikuti Apel Siaga Nataru 2023 dan Ikrar Netralitas Pegawai pada Pemilu 2024 Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng

Diperbarui: 20 Desember 2023   23:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok.humaslpkapalu

PALU_Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu ikuti apel siaga Natal 2023 dan tahun Baru 2024 dirangkaikan dengan Ikrar Netralitas Pegawai paa Pemilu  Tahun 2024 bersama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng), Rabu, (20/12) Pagi.

Berlokasi di Lapangan Upacara Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palu, Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (kanwil) Hermanysah Siregar serta turut dihadiri oleh unsur pemerintah daerah dan berbagai unsur forum komunitas pimpinan daerah seperti kejaksaan Tinggi, Korem 132 Tadulako, Keplosian Daerah Sulteng hingga perwakilan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum Sulteng.

Hermansyah menyebutkan bahwa kegiatan apel siaga serentak tersebut menjadi langkah strategis bersama di jajaran Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulteng dalam menjaga kelancaran serta mengantisipasi gangguan keamandan dan ketertiban di UPT  Pemasyarakatan yang berpotensi selama perayaan Nataru 2023/2024.

Selain itu, dirinya mengimbau agar seluruh petugas pemasyarakatan untuk terus bersama-sama menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan mengedepankan asas nilai PASTI serta memastikan kesiapan tanggap darurat dipersiapkan secara tepat dan terukur.

Hadir langsung, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun mengatakan bahwa jajarannya siap untuk menyukseskan lingkungan yang aman, damai, dalam menyambut rangkaian kegiatan tersebut.

Dalam mewujudkan lingkungan yang diharapkan, dirinya menegaskan bahwa saat ini LPKA Palu menggadeng aparat penegak hukum dan para stakeholders terkait.

"Tentu saja LPKA Palu akan siap untuk menjadi yang terdepan dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban serta menegaskan kepada seluruh jajaran untuk bijak dalam bermedia sosial dengan menunjukan sikap netral," tegas Revanda

Ia menambahkan dalam mencegah gangguan keamanan dan ketertiban harus tetap menerapkan 3  Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic.

"Menjadi Petugas Pemasyarakatan sudah sepatutnya selalu menerapkan aturan dan SOP yang berlaku., jangan sampai menyalahgunakan wewenang, mari bersama sukseskan kegiatan ini. Integrasi dan kedamaian harus kita jaga bersama," tutupnya.

HUMAS LPKA PALU




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline