Lihat ke Halaman Asli

Pebriansah

Blogger

Tahun 2021, Smart Home Bakal Jadi Tren Baru

Diperbarui: 19 April 2021   19:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Dengan semakin majunya teknologi, hidup kini jadi lebih mudah karena semua hal bisa dilakukan secara otomatis. Mulai dari smartphone, laptop, peralatan memasak, hingga peralatan kerja yang dibuat mobile dan terkoneksi internet.

Semua hal tersebut ternyata adalah bagian dari IoT (Internet of Things), dimana semua perangkat fisik di otomatisasi dan dihubungkan ke internet.

Nah, dari sekian banyak teknologi IoT, ada satu yang baru-baru ini menjadi trend dan dibicarakan banyak orang, apalagi kalau bukan sistem rumah pintar (smart home).

Apa itu Smart Home?

Mungkin masih banyak dari kalian yang belum paham apa itu smart home.

Smart Home atau sistem rumah pintar merupakan upaya otomatisasi rumah dengan berbagai perangkat pintar yang saling terhubung ke internet.

Emangnya bisa?

Bisa banget, dengan smart home, kamu bisa menyalakan atau mematikan lampu dari jarak jauh, cukup dengan aplikasi ponsel dan koneksi internet. Kamu juga bisa mengunci pintu rumah tanpa perlu kunci manual, atau membersihkan lantai secara otomatis.

Semua kemudahan tersebut bisa kamu dapatkan dengan teknologi smart home. Belum lagi, ada juga perangkat smart home seperti Google Home atau Apple Siri yang kompatibel dengan perintah suara.

Cukup bilang, "Ok Google, tolong nyalakan musik" atau "Hi Siri, matikan lampu kamarnya". Kamu sudah bisa melakukan banyak hal dengan lebih mudah.

Perangkat Smart Home Paling Populer

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline