Hakim Pengin Uang Jajan Rafathar Anak Raffi Ahmad
Para hakim dari berbagai daerah batal berencana mogok. Lainnya mengadakan cuti bersama. Penegak hukum yang konon wakil Tuhan di dunia itu tidak jadi mogok, namun mengenakan putih. Mereka melakukan itu, memakai pita putih atau mogok karena sudah 12 tahun tidak naik gaji dan tunjangan.
Ada yang curhat ke DPR RI dan mengatakan, bahwa mereka merasa gajinya kalah gede dengan uang jajan anak Raffi Ahmad, Rafathar. Mereka menyebut gaji mereka itu hanya uang saku tidak sampai tiga hari anak dari pesohor yang bari saja dapat gelar doktor honoris causa, dan santer diberitakan masuk kabinet mendatang.
Beberapa hal menarik untuk dikupas lebih jauh.
Satu, hakim itu abdi negara, aparat negara, mengulik media yang membahas besaran gaji dan tunjangan para hakim, kog ternyata bagi saya pribadi sangat besar. Kelihatannya jauh lebih besar dari gaji dan ASN lainnya. Namun mereka masih merasa perlu ada perbaikan dan peningkatan. Permintaan dan berujung dengan "ancaman" atau tekanan mogok massal.
Dua, Solidaritas Hakim Indonesia, SHI mengajukan kenaikan sebesar 142% dari aturan sebelumnya. Perincian besaran gaji dan tunjangan tahun 2012 tersebut minta ditinjau dan meminta kenaikan hampir 1.5 kali lipat apa yang sudah mereka terima selama ini.
Tiga, kenaikan tersebut, poin di atas, di tengah kondisi bangsa dan negara, juga global yang sedang kembang-kempis, kog rasanya miris. Sama sekali tidak elok. Jika mereka masih menerima gaji, yang cukup gede, di tengah keadaan yang begitu sepi dalam penjualan, kog rasanya pilu.
Empat, pelaku usaha sedang kolaps, badai PHK massal di mana-mana. Kelas menengah banyak yang berguguran, bahkan banyak toko dan pabrik yang gulung tikar, artinya banyak mulut yang tidak dapat asupan makanan, plus mereka jelas dengan keluarganya yang sama-sama mendapatkan pukulan telak.
Lima, aspirasi mereka, membandingkan dengan pendapatan mereka yang masih jauh lebih tinggi dari ASN lain, namun melihat perbandingan dengan uang saku artis. Layak dibalik, apakah kinerja mereka sama keras dan beratnya dengan Raffi Ahmad?
Jauh lebih elok jika melihat pembandingnya adalah upah berbanding lurus dengan jerih payah dan lelah mereka. Perbandingan yang tidak sepadan sebenarnya. mendongak, bukan merunduk. Kinerja Raffi Ahmad dan pasangannya kemudian bisa memberikan kebahagiaan untuk anaknya, apakah sudah mereka lihat atau lakukan?