Johnny Plate dan Jokowi Memberikan Kebanggaan dengan Membangun Balai Uji Tercanggih
Pembangunan laboratorium untuk menunjang uji kinerja ponsel 4G dan 5G telah dibangun di Tapos, Depok. Mengembangkan yang ada di Bekasi dengan kapasitas jauh lebih besar dan cepat sangat penting untuk menunjang modernisasi yang berfokus pada efektivitas dan efisiensi.
Jonny Plate selaku Menkominfo mengatakan, belum bisa mengatakan secara presisi berapa hari yanng diperlukan untuk pengujian. Menurutnya, kisaran 7-5 hari, jauh lebih cepat dari selama ini yang memerlukan waku 10 hari.
Lahan yang berdiri di atas 20 ribu meter persegi (20.000m2) sangat penting sehingga bisa meningkatkan kinerja pengujian. Ada 6000-an sertifikat, 80%nya adalah smartphone termasuk 5G. Luas bangunan laboratorium sudah mencapai separo daro total bangunan yang ada. Bisa dibayangkan, bagaimana konsentrasi pemerintah untuk melayani masyarakat dan juga industri importir dan ekspotir dalam bidang digital ini.
Ada lima laboratorium pengujian yang akan bisa beroperasi penuh pada Februari 2023 mendatang. BBPPT akan melayani untuk;
Pertama, laboratorium electromagnetic compatibility (EMC) untuk menguji perangkat agar kompatibel, tidak saling mengganggu dan menimbulkan ekses negatif dalam perangkat yang ada.Jjaminan keamanan perangkat sampai pada konsumen dengan baik. Bisa beroperasi dan juga aman antarperangkat.
Kedua, menguji keamanan perangkat untuk dipakai konsumen denga sehat dan selamat atau aman. Masyarakat tidak perlu cemas akan dampak dari perangkat, baik secara kesehatan dan juga keamanannya. Tidak perlu was-was dan cemas misalnya mudah meledak, bahan yang dipakai membuat atau membawa potensi penyakit berbahaya dan seterusnya.
Ketiga, laboratorium radio untuk mengukur frekuensi kerja dan kekuatan perangkat telekomunikasi agar bekerja sesuai dengan apa yang dikehendaki. Semua perangkat yang bekerja tidak saling mengganggu interferensi.
Keempat, laboratorium non-radio menjadi tempat menguji perangkat optik yang akan digunakan untuk pembangunan fisik infrastruktur oleh para operator. Menyediakan untuk rekan-rekan operator sehingga bisa bekerja maksimal, ketika ujinya bisa dilakukan dengan lebih cepat dan akurat.
Terakhir, kelima, sebagai laboratorium TV digital untuk kebutuhan broadcasting. ASO yang memungkinkan banyak saluran televisi telah dipersiapkan tempat pengujian yang memang diperlukan.