Lihat ke Halaman Asli

Ishak Pardosi

TERVERIFIKASI

Spesialis nulis biografi, buku, rilis pers, dan media monitoring

Berkunjung Terakhir Kali ke Abu Dhabi, Semoga Sehat Selalu Pak Prabowo

Diperbarui: 14 Maret 2020   22:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menhan Prabowo bertemu Menhan UEA di Abu Dhabi, 24/2/2020 (Foto: Kemhan.go.id)

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dinyatakan terjangkit virus corona. Spekulasi pun wajar muncul, siapa lagi anggota kabinet yang kemungkinan terjangkit virus asal Wuhan, China tersebut? Sejauh ini belum ada data pasti. Tetapi yang jelas, seluruh jajaran kabinet Jokowi-Ma'ruf sangat berpeluang terjangkit virus serupa.

Salah satu menteri yang berkunjung ke luar negeri ketika virus corona sedang merebak adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Ia berkunjung ke Abu Dhabi, Uni Emirates Arab (UEA) pada 23-25 Februari 2020). Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan Prabowo kepada Menteri Pertahanan UEA yang sebelumnya berkunjung ke Indonesia pada Desember 2019.

Dalam kesempatan tersebut, kedua negara mempererat persahabatan dengan menjalin kerjasama di bidang militer dan pertahanan. Kerjasama Pertahanan RI-UAE meliputi pembangunan pesawat ringan dengan PT Dirgantara, pertukaran perwira di berbagai level dan pertukaran informasi guna keamanan wilayah dan kawasan.

Turut hadir dalam pertemuan bilateral di antaranya perwakilan DPR RI Fadli Zon, Asisten Khusus Menhan Bidang Manajemen Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Irjen Kemhan Letjen TNI Ida Bagus Purwalaksana, KKIP Johannes Suryo Prabowo dan Staf Khusus Menhan Bidang Komunikasi Publik, serta Hubungan Antar Lembaga Dahnil Simanjuntak.

Sepulang dari UEA, kegiatan Prabowo berdasarkan situs resmi Kementerian Pertahanan di alamat kemhan.go.id, praktis tidak ada lagi hingga saat ini. Setidaknya, kegiatan Prabowo yang dipublikasikan secara resmi oleh pihak Kementerian. Bila dicermati, siaran pers resmi Kemenhan di situs tersebut kini didominasi kegiatan Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono, Sekjen, dan Dirjen.

Jika ditelusuri lagi, ternyata virus corona sudah lebih dulu menyebar di UEA. Bahkan, salah satu yang terjangkit adalah Putra Mahkota Abu Dhabi Mohammed Bin Zayed, seperti diansir dari Al Jazeera, Sabtu (7/3/2020). Apakah ada kemungkinan Menhan Prabowo ikut terjangkit corona sewaktu berkunjung ke UEA? Atau mungkin salah satu dari rombongan Prabowo yang ikut ke sana.

Semoga semuanya baik-baik saja dan dalam keadaan sehat walafiat. Sehat selalu, Pak Prabowo!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline