Lihat ke Halaman Asli

Okelah Kalau Begitu

Diperbarui: 26 Juni 2015   17:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Seorang pakar berpendapat, bahwa semangat kerja guru adalah suasana batin yang diwujudkan dalam aktivitas individu pada saat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dan dapat mempengaruhi tujuan individu dan tujuan sekolah.

Meskipun semangat kerja guru dapat dipangaruhi oleh beberapa faktor, kepala sekolah tak boleh mengelakkan tanggungjawabnya, sebab salah satu faktor itu adalah perilaku kepemimpinan kepala sekolah.

Ketika ada yang berujar:“Kepala Sekolah tidak punya kewajiban pertanggungjawaban kepada guru, pertanggungjawabannya kepada atasan.”, mestinya guru harus berani menjawab:”Okelah, kalau begitu.”

Ucapan guru itu sambil diberi penegasan, bahwa semua guru tahu iklim sekolah yang kondusif tidak banyak terkait dengan kepuasan atasan kepala sekolah, tetapi sangat erat berhubungan dengan kepuasan kerja guru di ruang-ruang kelas.

Dan ini jelas-jelas merupakan implikasi dari gaya dan atau perilaku kepemimpinan kepala sekolah. Idealnya proses memimpin kepala sekolah dijalankan secara demokratis, adil dan bijaksana, sebab berhubungan langsung dengan guru-guru yang beragam perilakunya, kebutuhannya, emosinya dan kecerdasannya.

Oleh karena itu, kepala sekolah tidak sepantasnya mementingkan atasan, dengan dalih itulah yang mesti dipertanggungjawabkan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline