Lihat ke Halaman Asli

PONOROGO BERSINERGI

MENDUKUNG MENUJU PONOROGO YANG LEBIH MAJU, BERBUDAYA DAN RELIGIUS

Ajak Masyarakat Menjaga Kamtibmas Bersama, Kapolsek Ponorogo Lakukan Talk Show

Diperbarui: 13 Februari 2019   21:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

PONOROGO KOTA - Sebagai mitra Polri Radio Gema Surya Ponorogo pada Rabu (13/02/2019) mengundang Kapolsek Ponorogo sebagai narasumber dalam acara talk show yang rutin dilaksanakan oleh Radio Gema Surya (RGS) Ponorogo.Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Ponorogo AKP Lilik Sulastri, SH didampingi Paur Humas Polres Ponorogo Ipda Satrio TS, SH dan Aipda Hadi Priyono dari Sat Lantas Polres Ponorogo.

Adapun topik yang di bahas yaitu tentang situasi kamtibmas secara umum wilayah kota Ponorogo serta situasi kamtibmas menjelang pelaksanaan pemilu tahun 2019 serta Kasus / permasalahan yg sering terjadi di wilayah Kota Ponorogo.

Kapolsek Ponorogo dalam siarannya mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas yang lebih aman.

"Kami mengajak warga untuk aktif dalam siskamling guna menjaga keamanan lingkungan masing-masing." ajak Kapolsek lewat corong radio.

Di tegaskan pula bahwa pihak Kepolisian khususnya Polsek Ponorogo selalu rutin melaksanakan patroli dan melakukan razia guna cipta kondisi wilayah kota.

"Polsek Ponorogo rutin melaksanakan patroli termasuk razia malam hari bersama unsur terkait termasuk dengan TNI." imbuhnya.

Dari Sat Lantas Polres Ponorogo mengangkat tema Program Millenial Road Safety Festival yang saat ini gencar di sosialisasikan kepada masyarakat usia Millenial termasuk ke sekolah-sekolah, tujuan Millenial Road Safety Festival itu sendiri untuk mengurangi jumlah korban laka lantas di usia produktif.

Maraknya berita hoax menjelang pemilu 2019 juga diangkat dalam kegiatan tersebut oleh Paur Humas Polres Ponorogo Ipda Satrio TS, SH yang intinya mengajak warga untuk tidak mudah percaya dengan berita hoax dan jangan menyebarkan berita hoax sebelum tahu kebenaran berita tersebut demi terciptanya situasi yang kondusif jelang pemilu.

Saat di tanya oleh pembawa acara talk show RGS Ponorogo Ibu Yuli apa pesan Kapolsek buat masyarakat?

Kapolsek Ponorogo AKP Lilik Sulastri, SH menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan menjelang pemilu bulan April 2019 mendatang.

"Jangan karena beda pilihan menjadi perpecahan diantar warga, beda pilihan itu biasa tapi tetap menjaga kerukunan itu yang luar biasa." pungkasnya

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline