Lihat ke Halaman Asli

Cahyadi Takariawan

TERVERIFIKASI

Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

H-27 Menuju Tanah Suci

Diperbarui: 3 Oktober 2024   08:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

https://www.saudiarabiatourismguide.com/

Umroh adalah perjalanan spiritual yang sangat lengkap. Selain menunaikan umroh di Mekkah, jamaah asal Indonesia juga hadir di Madinah. Sebuah kota yang penuh keutamaan.

Sebelum Anda memasuki kota Madinah, mari memahami terlebih dahulu betapa istimewanya kota Nabi ini. Nabi saw menyatakan, kota Madinah tidak akan tidak akan dimasuki oleh hal-hal yang buruk; dan akan mengeluarkan orang-orang yang buruk.

Di antaranya, kota Madinah tidak akan dimasuki Dajjal. Beliau saw bersabda, "Di jalan-jalan kota madinah ada para malaikat (yang menjaga), wabah dan Dajjal tidaklah akan masuk ke dalam kota Madinah" (HR. Bukhari dan Muslim).

Kota Madinah akan mengeluarkan orang-orang yang buruk, sebagaimana alat peniup pandai besi yang menghilangkan kotoran. Nabi saw bersabda, "Ketahuilah bahwa kota Madinah itu seperti ububan (alat peniup api) tukang besi yang mengehilangkan kotoran" (HR Muslim).

Dengan dikeluarkannya orang-orang buruk, maka hanya orang-orang baik saja yang akan bertahan menetap di kota Madinah. Di sisi lain, Nabi saw menyatakan ancaman bagi orang-orang yang menginginkan kejelekan untuk penduduk Madinah. Beliau saw bersabda, "Tidaklah seorangpun yang menginginkan kejelekan untuk penduduk Madinah kecuali Allah akan melelehkannya seperti melelehnya timah atau garam" (HR Muslim).

Sedemikian mulia kota ini, sampai Nabi saw menjamin barangsiapa yang meninggal di kota Madinah akan mendapatkan syafa'at. Nabi saw bersabda, "Barangsiapa yang mampu untuk meninggal di kota Madinah maka lakukanlah, sesungguhnya aku akan memberi syafa'at bagi orang-orang yang meninggal di kota Madinah" (HR At-Tirmidzi).

Umar bin Khatthab pernah berdoa, "Ya Allah anugrahkanlah kepadaku mati syahid dan jadikanlah wafatku di negeri RasulMu" (HR. Bukhari).

Hari ini, Kamis 3 Oktober 2024, adalah H-27 dari program "70 Hari Menuju Tanah Suci". Dengan niat yang suci, semoga Allah mudahkan kita beribadah ke tanah suci. Agar menghapus dosa-dosa kita, dan memperbanyak kebaikan-kebaikan kita.

Allah tidak memanggil orang-orang yang mampu. Namun Allah memampukan orang-orang yang terpanggil. Bismillah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline