Lihat ke Halaman Asli

Cahyadi Takariawan

TERVERIFIKASI

Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

H-63 Menuju Tanah Suci

Diperbarui: 29 Agustus 2024   05:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Merdeka.com

Ibadah umroh ke tanah suci berarti mengunjungi kota paling mulia di muka bumi. Mekkah sebagai kota suci dan kota paling mulia bukanlah klaim manusia atau klaim pemerintah Saudi.

Allah Ta'ala telah menetapkan Mekkah sebagai kota suci, sejak penciptaan langit dan bumi. Nabi saw bersabda pada hari penaklukan kota Mekkah :

"Sesungguhnya kota ini, Allah telah memuliakannya pada hari penciptaan langit dan bumi. Ia adalah kota suci dengan dasar kemuliaan yang Allah tetapkan sampai hari Kiamat" (HR. Bukhari dan Muslim).

Tentang kesucian kota Mekkah, juga telah dinyatakan Allah Ta'ala dalam Al-Qur'an, "Aku hanya diperintahkan untuk menyembah Tuhan negeri ini (Mekkah) Yang telah menjadikannya suci; dan kepunyaan-Nya-lah segala sesuatu, dan aku diperintahkan supaya aku termasuk orang-orang yang berserah diri" (QS. An Naml: 91).

Mekkah adalah kota suci yang berada dalam perlindunganNya secara langsung. Mekkah juga menjadi negeri yang selalu aman tenteram. Allah telah mengabulkan doa Nabi Ibrahim, sebagaimana firmanNya, "Dan (ingatlah), ketika Ibrahim berkata : "Ya Rabb-ku, jadikanlah negeri ini (Mekkah), negeri yang aman, dan jauhkanlah aku beserta anak cucuku daripada menyembah berhala-berhala". (QS. Ibrahim: 35).

Perlindungan Allah terhadap kota Mekkah, khususnya Ka'bah, telah terbukti dari zaman ke zaman. Misalnya Allah telah menjaga Ka'bah dari serbuan pasukan gajah pimpinan Raja Abrahah yang bertekad menghancurkannya.

Di zaman sekarang, kita banyak disuguhi tayangan video kondisi berbagai kota yang cantik dan menarik melalui youtube, tiktok dan instagram. Melihat tayangan itu, kita menjadi sangat ingin mengunjungi.

Jika kota-kota "biasa" saja kita punya keinginan mendatangi, bagaimana dengan kota suci dan kota yang diberkahi? Tentu harus lebih bersemangat dan lebih kuat lagi keinginan untuk hadir dan menikmati kedamaiannya.

Mari berjuang dengan sepenuh kesungguhan, berusaha dengan sepenuh kekuatan, untuk bisa menjalankan umroh ke tanah suci. Karena perjalanannya adalah sebuah rihlah mubarakah, mengunjungi kota paling suci di muka bumi.

Hari ini, Rabu 28 Agustus 2024, adalah H-63 dari program "70 Hari Menuju Tanah Suci". Dengan niat yang suci, semoga Allah mudahkan kita beribadah ke tanah suci. Semoga Allah mudahkan kita menjemput ampunan dan rahmat Allah, melalui ibadah umroh.

Bismillah.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline