Lihat ke Halaman Asli

Cahyadi Takariawan

TERVERIFIKASI

Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

Tak Mudah Merawat Cinta, Benarkah?

Diperbarui: 8 Agustus 2023   06:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumen pribadi, by canva.

Sekitar sepuluh tahun lalu, sempat viral film dokumenter My Love, Don't Cross That River. Menceritakan kehidupan kakek Jo Byeong-man (98) dan istrinya, Kang Kye-yeol (89), saat umur pernikahan mereka sudah mencapai 75 tahun, sampai kematian sang kakek.

Mereka berdua hidup di sebuah desa nan damai di Korea Selatan. Dalam kondisi fisik mulai ringkih, pendengaran berkurang, dan pandangan kabur, pasangan itu tetap menunjukkan kemesraan.

Mereka senantiasa berkegiatan bersama, tak pernah terpisahkah. Bepergian bersama,  mengenakan baju kembar, bermain bersama, membersihkan halaman rumah, saling menyuapi, bahkan saling menggoda.

Digambarkan kemesraan kakek dan nenek yang tak terkikis di usia yang makin menipis. Jo Byeong-man menyanyikan lagu saat menunggu Kang Kye-yeol di toilet. Ia meniupi lutut sang istri yang nyeri, dan mengantarkannya ke rumah sakit terdekat. Dalam keadaan tubuh nyang renta, ia tetap memasak nasi saat sang istri sakit.

Sebaliknya di saat sang suami sakit, Kang Kye-yeol menjaga dan merawat dengan tulus. Ia rutin memandikan sang suami, menggosok tubuh, mengelus wajah dan menggandeng tangan kakek saat tidur seperti yang biasa mereka lakukan selama ini.

Saksikan trailernya di https://www.youtube.com/watch?v=HAqhhHr3g8w

Bagaimana Merawat Cinta di Usia Tua?

Jo Byeong-man dan Kang Kye-yeol hanyalah satu contoh dari sekian banyak pasangan suami istri yang tetap bahagia hingga akhir usia. Bukan sesuatu yang mustahil untuk menghadirkan kehidupan pernikahan penuh keberkahan dan kebahagiaan meski telah memasuki usia senja.

Buya Hamka dalam tafsir Al-Azhar menafsirkan "mawadah" dalam surat Ar-Rum ayat 21  sebagai cinta kasih yang hadir pada usia muda. Sedangkan "rahmah" adalah kasih sayang yang hadir pada usia senja. Artinya, dari awal pernikahan hingga akhir usia, dari sejak muda hingga renta, ada cinta yang akan mengiasinya.

Studi yang dilakukan Ismatul Izzah (2013) pada pasangan suami istri dengan usia pernikahan di atas 50 tahun menunjukkan adanya beberapa faktor yang mampu menjaga keutuhan dan keharmonisan rumah tangga. Pasangan merasa bahagia ditunjukkan dengan sikap bersyukur dan ikhlas atas semua yang dimiliki atau dilaluinya, sejak usia muda hingga tua.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline