Masih banyak polisi baik dan masih banyak polisi beriman, ditengah panasnya pemberitaan yang saat ini sedang mengarah ke institusi penegak Hukum terbesar di Indonesia ini, tidak menyurutkan semangat para polisi baik untuk tetap berbuat baik, berbagai macam narasi yang saat ini sedang dimainkan oleh berbagai macam pihak terkait cobaan yang menimpa Polri, tidak membuat institusi yang satu ini menjadi lemah dan bahkan semakin baik.
Kali ini Lomba MTQ antar Polda Se Indonesia digaungkan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke 77 , terlihat jelas dalam video ini bahwa Anggota Polri juga tidak sedikit yang benar benar memahami islam dan apa makna islam yang sebenarnya, mulai dari sisi menjalankan kehidupan sehari hari secara islam dan juga menjalankan tugas polisi secara islam.
Lomba MTQ atau Musabaqoh Tilawatil Quran Anggota Polri Tahun 2022 ini yang mengusung Slogan " POLRI PRESISI BERTAULADAN QURANI " ini diperuntukkan untuk Polda se Indonesia , moment ini berkaitan dengan hari kemerdekaan Indonesia di tahun 2022, secara otomatis Lomba MTQ yang digaungkan Polri kali ini bisa menjadi penyejuk indonesia di HUT Ke 77 .
Terlihat jelas pada acara MTQ kali ini Polri mengambil bagian dan peran serta menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke 77 dengan mengadakan kegiatan MTQ dan juga untuk melihat potensi anggota polri terutama anggota anggota polri yang berakhlakul karimah dan benar benar memahami Al Qur'an
Berikut video kegiatan MTQ antar Polda Se Indonesia yang di posting pada channel Youtube Polri Presisi dan juga beberapa channel youtube lainnya dan ratusan akun akun twitter Islam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H