Lihat ke Halaman Asli

Sahyul Pahmi

TERVERIFIKASI

Masih Belajar Menjadi Manusia

Puisi | Alasan Kekasihku Tidak Ingin Mempunyai Anak yang Punya Cita-cita

Diperbarui: 5 Desember 2019   14:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: pixabay.com

Jika kita menikah dan mempunyai anak kelak
Kau ingin menjadikan anakmu bercita-cita seperti apa?

Polisi?
Dokter?
Pilot?
Tentara?

Tanyaku..

:Jawabmu:
Tidak.
Aku tak mau membuatnya bercita-cita seperti itu semua,

Aku hanya ingin ketika ia terlahir ia menangis tapi bukan sekadar menangis
Tapi aku ingin ia menangis kalau tidak tahu membaca dan menulis
Tapi bukan sekadar membaca dan menulis
Tapi aku ingin ia membaca wajah alam dan menulis dengan nuraninya
Tapi bukan sekadar membaca
Tapi aku ingin ia benar-benar mengenal dirinya dan Tuhannya

Sebab buat apa cita-cita yang tinggi baginya
Jika penanya patah
Nuraninya kalah
Batinnya tak menyala

*****
Makassar. 5 Desember 2019




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline