Lihat ke Halaman Asli

Yulius Roma Patandean

TERVERIFIKASI

English Teacher (I am proud to be an educator)

Daftar Kontestan dan Jadwal Babak 16 Besar Piala Eropa 2024

Diperbarui: 27 Juni 2024   12:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Aksi Kvicha Kvaratskhelia pada laga Georgia kontra Portugal. Sumber: Diolah dari @EURO2024

Babak penyisihan grup Piala Eropa 2024 telah rampung dini hari tadi, Kamis, 27 Juni 2024. Sebanyak 16 tim telah memastikan lolos ke fase knock out babak 16 besar. 

Tujuh kontestan terakhir fase knock out berhasil ditentukan usai matchday terakhir penyisihan grup E dan F. 

Grup E adalah grup paling panas. Di mana keempat tim sama-sama mengoleksi 4 poin di klasemen akhir. Dua matchday terakhir grup ini berhasil imbang. Slowakia bermain seri 1-1 melawan Rumania dan Ukraina bermain kacamata dengan Belgia. Ondrej Duda membuat Rumania unggul terlebih dulu pada menit ke-24 sebelum disamakan oleh Razvan Marin melalui sepakan penalti menit ke-37.

Sementara itu, di grup F, Georgia memberikan kejutan dengan mengalahkan Portugal 2-0. Kvicha Kvaratskhelia membuka keunggulan Georgia pada menit ke-2 dan ditutup oleh Georges Mikautadze lewat titik putih pada menit ke-57.

Satu laga terakhir mempertemukan Ceko kontra Turki yang berakhir 1-2 untuk memastikan langkah Hakan Calhanoglu dkk lolos ke babak berikutnya.  Laga ini berlangsung panas dengan dua kartu merah untuk timnas Ceko. Pelatih Ceko, Ivan Hasek sudah harus memutar otak sejak menit ke-20 ketika Antonin Barak dikartu merah. Tomas Chory juga mendapatkan merah pada menit ke-90+8. 

Hakan Calhanoglu membuka keunggulan Turki pada menit ke-51. Tomas Soucek sempat menyamakan skor pada menit ke-66 sebelum Cenk Tosun membawa mimpi buruk Ceko pada menit ke-90+4.

Daftar Tim yang Lolos

Sebanyak 12 tim lolos langsung dengan status juara dan runner-up grup. Enam tim lolos sebagai juara grup, yakni Jerman, Spanyol, Inggris, Austria, Rumania dan Portugal. Kemudian, Swiss, Italia, Denmark, Prancis, Belgia dan Turki lolos sebagai runner-up

Empat tim tersisa yang lolos adalah peringkat ketiga terbaik. Mereka adalah Slovenia, Belanda, Slowakia dan Georgia. 

Prediksi Big Match

Melihat bagan fase knock out, laga Prancis kontara Belgia adalah satu-satunya big match di babak 16 besar. Laga big match berikutnya baru akan tersaji di babak perempatfinal. Big match pertama akan terjadi antara Prancis/Belgia menghadapi Portugal. Dengan catatan Cristiano Ronaldo dkk mampu mengalahkan Slovenia di babak 16 besar. 

Laga big match berikutnya mempertemukan Jerman kontra Spanyol.  Dengan catatan, Jerman mampu melewati hadangan Tim Dinamit Denmark dan Spanyol mampu menundukkan kuda hitam Georgia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline