Pemungutan suara Pemilu Serentak 2024 tinggal menghitung jam. Hari ini adalah masa tenang terakhir menyambut pesta demokrasi lima tahunan di negeri ini.
Kampanye calon anggota legislatif dan timses pasangan calon presiden-wakil presiden juga sudah resmi selesai, walaupun metode kampanye terselubung masih ada hingga hari pencoblosan.
Mari tinggalkan sejenak hingar-bingar nuansa politik dan kita menengok ke salah satu elemen penting pesta demokrasi. Tempat Pemungutan Suara (TPS) telah bersiap diri pada H-1 pencoblosan. Para KPPS telah berkolaborasi dengan warga setempat, PPS, Pengawas TPS dan PKD untuk menghasilkan TPS yang sesuai dengan peraturan KPU.
Hari pencoblosan pesta demokrasi tanggal 14 Februari 2024 yang juga bertepatan dengan Valentine Day atau hari kasih sayang ternyata menjadi sumber inspirasi bagi KPPS untuk membuat TPS yang kreatif. Pada pantauan saya di kecamatan Gandangbatu Sillanan, sejumlah TPS penuh warna-warni layaknya menyambut perayaan ulang tahun. Spanduk, x-banner dan balon-balon warna pink menghiasi sejumlah TPS.
Pada salah satu spanduk di depan TPS, ada tulisan yang bagi saya jenaka. Hari kasih sayang diubah menjadi "Hari Kasih Suara." Lalu pada kalimat selanjutnya diberikan tulisan ajakan "Pilihan Tepat Menentukan Masa Depan Bangsa".
Meskipun TPS dibuat manual dari atap terpal, rangka bambu dan dinding dari bahan karung plastik, namun semaraknya suasana TPS dari tangan-tangan kreatif KPPS tentunya mengundang minat pemilih untuk berbondong-bondong esok hari.
Khusus pada TPS-TPS di Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Kabupaten Tana Toraja, sepertinya para KPPS telah membuat kesepakatan sehingga rata-rata TPS yang ada memiliki spanduk yang relatif sama., yakni menyinggung Valentine Day dan mengaitkannya dengan pemungutan suara.
Kreatifitas KPPS juga tak luput dari karya yang instagrammable. Seperti yang ditampilkan di TPS 01 Gandangbatu. Tersedia photo booth yang menarik dengan warna khas Valentine Day. Ada ajakan mencoblos dalam bahasa Toraja etnik Gandangbatu Sillanan.