Lihat ke Halaman Asli

Yulius Roma Patandean

TERVERIFIKASI

English Teacher (I am proud to be an educator)

Breaking: Juventus Memenangkan Banding Pengurangan 15 Poin

Diperbarui: 22 April 2023   05:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemain Juventus sesaat sebelum laga melawan Sporting CP. Sumber: Max Statman

Juventus akhirnya memenangkan banding terhadap pengurangan 15 poin. Banding pengacara Juventus diterima. Sehingga pengurangan 15 poin Juventus di Seri A juga telah dibatalkan dan dikembalikan.  Dengan kata lain pengurangan 15 poin dicabut. Dengan dikembalikannya 15 poin tersebut, posisi Juventus kini berada di posisi ketiga klasemen sementara mengoleksi 59 poin, terpaut dua poin dari peringkat kedua, Lazio dan unggul tiga poin dari peringkat keempat, AS Roma.

Posisi Juventus di Klasemen Sementara Seri A Liga Italia setelah 15 poin dikembalikan. Sumber: GOAL Indonesia/@GOAL_ID

Proses banding Juventus telah digelar pada Rabu, 19 April 2023. Sementara hasilnya ditunggu selama satu hari. Beberapa jam sebelum pertandingan Sporting CP melawan Juventus, para anggota dewan pengadilan sudah berada di ruang dewan sejak pagi untuk mempersiapkan pengumuman resmi. Adapun putusan resmi harus keluar sebelum laga Sporting melawan Juventus. 

Presiden Juventus, Gianluca Ferrero, ikut mengawal proses sidang banding. Mengutip pengacara Juventus, Maurizio Bellacosa, "Hukuman yang digugat salah, penuh kesalahan, itulah sebabnya kami meminta pembatalannya tanpa penundaan. Juventus telah dibebaskan atas kasus capital gain dengan hukuman akhir Mei 2022."

CONI selaku otoritas Italia yang menangani kasus ini menolak hukuman pinalti 15 poin kepada Juventus. Federal Court of appeal of the FIGC  diberi kesempatan untuk kembali merumuskan tuntutannya ke Juventus. Artinya, hasil banding ini sifatnya masih sementara. Jaksa penuntut masih memiliki waktu sebulan untuk mengajukan banding lagi atas putusan tersebut. 

Suasana sidang CONI. Sumber: Juventus Indonesia/@juveindonesia

Ringkasan keputusan sidang banding Juventus:

Penuntut FIGC mencari rujukan ke Pengadilan Federal.

Juvnetus menuntut pengembalian 15 poin segera.

Sanksi sebelumnya dianggap berlebihan dan tidak berdasar oleh CONI.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline