Lihat ke Halaman Asli

Perlunya Kolaborasi Guru, Orang Tua, dan Siswa dalam Kegiatan Pendidikan

Diperbarui: 20 November 2024   04:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Sumber dari dokumen publikasi pribadi info Suara Buruh)

Sebagaimana kita ketahui bahwa  pendidikan merupakan proses yang melibatkan berbagai pihak, dan hubungan yang erat antara orang tua, guru, dan siswa. Dimana ketiga unsur ini merupakan faktor kunci dalam menciptakan lingkungan belajar yang efektif. Disamping itu ketiga unsur ini  elemen ini saling terkait dan berperan penting dalam perkembangan akademis dan emosional siswa.

Kita melihat bahwa hubungan yang kuat antara orang tua, guru, dan siswa adalah sangat  esensial dalam meningkatkan pendidikan. Dengan adanya  kolaborasi yang baik, konsistensi dalam nilai-nilai, serta dukungan emosional, siswa akan merasa lebih termotivasi dan siap menghadapi tantangan pendidikan. 

Tentunya kita harus  membangun hubungan yang harmonis antara ketiga elemen ini demi menciptakan generasi yang cerdas, berkarakter, dan siap menghadapi masa depan.

Kita sangat berharap anak-anak akan mendapatkan pendidikan berkualitas sehingga dapat berkembang sesuai dengan potensi mereka. Namun tidak semuanya dibebankan kepada para pendidik yang ada di sekolah. Tentunya peran orang tua sangat dibutuhkan. 

Dimana alternatif solusi yang ditawarkan mungkin perlu disesuaikan dengan kondisi lokal. Tetapi  yang terpenting adalah komunikasi yang baik bisa terjalin antara orang tua dan sekolah. 

Sehingga akan terjalin rasa saling percaya dimana akan mempunyai  peran mutlak. Dan hal ini sangat diperlukan demi terbentuknya upaya kolaboratif dalam mencapai tujuan nasional pendidikan. Kesumpulannya proses berjalannya kegiatan pendidikan harys dilakukan oleh semua pihak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline