Rangkaian turnamen BWF Super 750 French Open 2023 telah usai dilaksanakan pada hari minggu 29 Oktober 2023. Indonesia akhirnya buka puasa setelah puasa gelar dalam beberapa turnamen BWF terakhir, termasuk pada ajang Asian Games 2022. Jonatan Christie raih gelar juara super 750 pertama kali dalam karirnya.
Jonatan Christie meraih podium tertinggi setelah mengalahkan tunggal putra asal China, Li Shi Feng dalam pertarungan sengit tiga game. Sempat kehilangan game pertama Jonatan berhasil melakukan comeback dan memenangan pertandingan 16-21/21-15/21-14.
Penampilan ciamik Jonatan Christie sepanjang French Open 2023 tak lepas dari peran besar pelatih kepala tunggal putra Coach Irwansyah yang selalu memberikan masukan dan suntikan semangat untuk Jojo setelah dibeberapa turnamen sebelumnya meraih hasil kurang memuaskan.
Sementara ganda putra Bagas Maulana/M. Sohibul Fikri yang berhasil back-to-back memasuki babak final masih belum berhasil meraih gelar juara. Bagas/Fikri kalah dari pasangan senior asal Denmark yang sedang on fire dalam beberapa turnamen BWF terakhir, Kim Astrup/Andres Skaarup Rasmunssen. Bagas/Fikri kalah lewat pertarungan sengit tiga game 14-21/21-10/18-21.
Dua turnamen beruntun mencapai babak final dan keduanya hanya meraih runner-up membuat Bagas/Fikri senang sekaligus kecewa karena belum bisa meraih hasil maksimal. Bagas/Fikri bertekad untuk tampil lebih konsisten dan meraih gelar di turnamen-turnamen BWF yang akan datang dengan terus berlatih keras bersama Coach Aryono dan tim ganda putra lainnya.
Hasil lengkap final French Open 2023:
Ganda campuran: Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) vs Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet (Hong Kong) 21-17/15-21/21-12