Ramadan
Bulan suci yang senantiasa dinanti
Bulan mulia dengan segala keistimewaannya
Bulan dihapuskannya dosa dan dilipatgandakan pahala dengan mudahnya
Ramadan memang memberikan makna tersendiri bagi masing-masing diri. Bagi umat Islam yang beriman, Ramadan merupakan kesempatan emas untuk melakukan banyak kebaikan. Ramadan menjadi momentum sakral untuk mendekatkan diri kepada Allah, Tuhan semesta alam. Rahmat tak terhitung tercurah dari Sang Pencipta kepada umat-Nya. Sungguh, sudah semestinya seorang mukmin sangat bahagia dengan kehadiran bulan suci ini.
Mengapa Ramadan begitu istimewa?
Terdapat amalan khusus yang tidak dijumpai pada bulan lainnya
Pada bulan Ramadan, semua umat muslim yang beriman diperintahkan untuk melakukan ibadah puasa, yakni dengan cara menahan diri dari segala hal yang dapat membatalkannya dimulai sejak terbitnya fajar shadiq hingga terbenamnya matahari. Kewajiban ini sesuai dengan firman Allah dalam Al-Quran surat Al Baqarah ayat 183 yang memiliki arti sebagai berikut.
"Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu untuk berpuasa sebagaimana diwajibkan atas kamu agar kamu bertakwa."
Dengan demikian dapat kita maknai bahwa tujuan mulia dari puasa Ramadan ialah menjadikan kita sebagai insan yang bertakwa.