Lihat ke Halaman Asli

Okto Klau

TERVERIFIKASI

Penulis lepas

Septic Tank Bagian dari Sanitasi Rumah yang Perlu Diperhatikan

Diperbarui: 26 Maret 2023   21:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi septic tank. Shutterstock via Kompas.com

Sanitasi menjadi bagian penting dalam penataan sebuah kota, kampung, desa, maupun sebuah rumah.

Banyak hal harus dipikirkan secara matang dalam hubungan dengan sanitasi.

KBBI mengartikan sanitasi sebagai cara untuk menciptakan sekaligus membina kondisi yang lebih baik di dalam masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.

Dengan demikian sanitasi selalu dihubungkan dengan suatu bentuk usaha manusia untuk menjamin agar kondisi lingkungan lebih sehat baik tanah, udara, dan air di lingkungan sekitar.

Sanitasi yang baik akan berdampak pada persediaan air bersih dan manajemen penanganan sampah limbahnya. Kondisi sanitasi yang baik dapat mencegah munculnya berbagai penyakit.

Membangun sebuah rumah misalnya, harus dipikirkan konsep sanitasinya yang baik agar di kemudian hari tidak menjadi boomerang bagi kita sendiri.

Termasuk di dalam sanitasi itu adalah manajemen pembuangan limbah-limbah rumah tangga. Dan salah satu masalah sanitasi yang serius di rumah-rumah adalah soal pembuangan limbah WC atau tinja.

Masalahnya, banyak orang tidak menyadari betapa pentingnya membuat atau membangun sebuah bak penampung limbah wc yang baik dan benar.

Sebenarnya air buangan dari WC harus dimasukkan ke dalam sebuah wadah penghancur kotoran yang disebut septic tank.

Dalam beberapa penelitian terbaru disimpulkan bahwa banyak air tanah kita yang sudah terkontaminasi limbah tinja.

Salah satu penyebabnya, septic tank yang dibuat tidak sesuai dengan standar yang aman sehingga tidak menimbulkan polusi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline