Tahukan Anda Apa Itu Diet ?
Pengertian Diet berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah aturan makanan khusus untuk kesehatan dan biasanya dilakukan atas petunjuk dokter atau konsultan. Secara umum diet bermakna sebuah usaha untuk menurunkan berat badan dengan mengatur pola makan dan mengatur asupan nutrisi tertentu.
Banyak orang sedikit keliru saat menafsirkan kata ‘diet’ – beberapa orang mengiranya sebagai program penurunan berat badan dengan mengurangi porsi makan. Sebenarnya pengertian ini tidak begitu tepat. Sebuah buku yang ditulis oleh Denidya Damayanti mengguraikan makna diet dengan lebih spesifik, dalam buku itu disebutkan bahwa diet merupakan ‘jumlah makanan’ yang dikonsumsi oleh seseorang.
Diet dilakukan oleh sebagian orang dengan tujuan yang berbeda-beda. Ada sebagian orang melakukan diet untuk menjaga kesehatannya atas anjuran dokter atau karena menderita penyakit tertentu, dan ada juga yang melakukan diet karena bermasalah dengan berat badannya.
Diet yang dilakukan untuk menjaga kesehatan biasanya dilakukan oleh penderita diabetes, darah tinggi, ginjal, jantung, asam urat, dan penderita penyakit lainnya yang diharuskan melakukan diet. Diet juga biasanya dilakukan oleh ibu hamil dan ibu menyusui.
Diet yang dilakukan bertujuan untuk mendapatkan berat badan ideal, mempunyai perbedaan cara dalam menurunkan berat badan bagi yang kelebihan berat badan (obesitas) dan menaikkan berat badan bagi yang kurang atau belum mancapai berat ideal. Diet juga biasa dilakukan oleh para atlit, biasanya mereka mengikuti diet untuk menjaga berat badan (untuk pembentukan atau menjaga bentuk otot mereka).
Diet digunakan untuk menjaga berat badan yang stabil. Bagi mereka yang mempunyai berat badan yang ideal tetapi mudah sekali mengalami kenaikan berat badan biasanya akan melakukan diet untuk menjaga berat badan mereka supaya tetap stabil.
Didalam melakukan diet, diperlukan program diet yang tepat sesuai dengan kebutuhan dan usia. Hal ini perlu karena dengan program diet yang tepat buat kita maka tujuan dari diet yang dilakukan akan tercapai. Program diet banyak macamnya dan setiap orang belum tentu akan sama hasilnya dalam menerapkan program diet yang sama. Untuk itu alangkah baiknya sebelum anda melakukan diet, konsultasikan dulu dengan dokter anda, ahli gizi, atau orang yang pakar dalam program-program diet. Diet tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa saja. Banyak para remaja dan anak-anak melakukan diet. Biasanya program diet mereka akan berbeda dengan program diet yang dilakukan oleh orang dewasa.
Di dalam program diet biasanya akan disertakan berbagai resep diet. Selain mengatur pola makan biasanya program diet untuk menjaga berat badan terutama untuk menurunkan berat badan biasanya disertai dengan latihan fisik. Jadi sebelum anda akan memulai program diet, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan diantaranya:
- Tentukan dulu tujuan anda dalam melakukan diet.
- Konsultasikan rencana diet anda dengan dokter, ahli gizi atau para pakar dalam program diet.
- Konsistensi dalam melaksanakan program diet.
Secara garis besar, Ada 2 (dua) bentuk Diet. Keduanya ini bergantung pada banyaknya ilmu atau informasi yang diperoleh pelaku diet, seperti jumlah kalori per makanan, gaya hidup, pemilihan makanan, pembatasan makanan, metode diet yang terbukti dan mitos, dan informasi diet lainnya. Nah, 2 bentuk tadi adalah Diet Sehat dan Diet Tidak Sehat.
2 Bentuk Diet Apa saja itu ??
Diet Sehat
Bentuk Diet sehat diwujudkan dengan perubahan perilaku konsumsi makanan dan aktivitas ke arah yang lebih sehat dibanding sebelumnya. Contoh diet sehat seperti mengkonsumsi makanan rendah kalori, rendah lemak, dan mengubah diri menjadi aktif (bike to work, bike to school).