Lihat ke Halaman Asli

Obar Sobarudin

Guru, Alumni Pasca Sarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Yaa Qaabidh

Diperbarui: 11 Juni 2024   09:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Wahai Yang Maha Menyempitkan
Wahai Yang Maha Membatasi
Wahai Yang Maha Menahan
Wahai Yang Maha Menggenggam
Wahai Yang Maha Menghalangi

Kau sempitkan urusan yang Kau kehendaki
Kau batasi masalah yang Kau mau
Kau tahan urusan yang Kau maksud
Kau genggam semua kekuasaan hamba-hamba-Mu
Kau halangi semua hal yang pantas kau halangi

Semua makhluk hanya berencana
Engkaulah penentu sesuatu itu
Boleh seluruh makhluk halangi sesuatu, maka terjadi pula
Boleh seluruh makhluk menghendaki sesuatu terjadi, 

Bila Kau halangi, maka pasti takan terjadi

Tersebut dalam Q.S. Al-Baqarah:245
Bukti asma-Mu  Al-Qaabidh
Hanya kepada-Mu kami berserah
Hanya kepada-Mu kami berharap

Kng, 110624

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline