Lihat ke Halaman Asli

Nuty Laraswaty

Digital Marketer , penulis konten

Film Duka Sedalam Cinta Hitam Putih Kehidupan

Diperbarui: 10 Oktober 2017   05:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber twitter duka sedalam cinta

Fakta pencarian

Adakah yang belum kenal dengan Helvy Tiana Rosa (Forum Lingkar Pena)? Yang saya ketahui, dengan kesibukan yang semakin padat.Maka Forum Lingkar Pena pun menjadi vakum kegiatannya dan saat ada yang menyampaikan tahun 2017 ini, ada film besutan Helvy Tiana Rosa dan adiknya Asma Nadia ikut terlibat menjadi pemain dalam film tersebut. Sayapun tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Film Duka Sedalam Cinta ini. 

sumber google


Sumber google

Film Duka Sedalam Cinta resmi akan tayang tanggal 19 Oktober 2017dan saat saya mencari tahu lebih lanjut, film ini seolah menggambarkan hitam putih kehidupan. Semua serba terlihat, dalam pengertian dari awal terlihat siapa peran antagonisnya (warna hitam) dan siapa peran protagonisnya (warna putih).  Peran-peran ini sangat kuat dan seolah tidak ada warna abu-abu. Ceritanya mengalir sederhana, khas tontonan untuk remaja, dengan bumbu percintaan sebagai penyedap , yang nampaknya hingga saat ini masih tetap menjadi strategi yang bagus , untuk mendapatkan "jutaan" penonton.

Film ini merupakan lanjutan dari Film Ketika Mas Gagah Pergi (2016), namun bisa berdiri sendiri. Jadi tidak perlu khawatir, apabila ada penonton yang belum menonton Film Ketika Mas Gagah Pergi, karena tetap dapat mengikuti Film Duka Sedalam Cinta ini.

Cover twitter Film Duka Sedalam Cinta pun, juga seolah menggambarkan kekuatan Hitam dan Putih, tanpa menyisakan abu-abu.

Seolah mau menegaskan kekuatan ini, pemeran utama Aquino Umar atau biasa dipanggil Noy, memutuskan berhijab.

sumber IG aquinoumar

Kemudian mengulang gaya tahun lalu (Ketika Mas Gagah Pergi), settingpun memilih di lokasi Indonesia dengan hamparan pemandangan yang memukau . Beberapa adegan diambil di pulau terpencil bahkan tidak berpenghuni, dengan tujuan mungkin untuk memperdalam penghayatan karakter Mas Gagah kah atau memang ada unsur ingin menampilakn keindahan pantai-pantai di Indonesia yang belum terjamah pariwisata?

Apakah tuntutan jalan cerita , memang sangat mengharuskan pengambilan gambar, hingga pulau terpencil bahkan tidak berpenghuni ini?

sumber google

sumber google

Pemandangan laut di Kepulauan Widi, Halmahera Selatan ini, memang sangat mempesona. Pastinya setelah Film Duka Sedalam Cinta resmi  tayang tanggal 19 Oktober 2017,akan timbul wisata-wisata yang mengarah ke napak tilas pembuatan Film Duka Sedalam Cinta. 

Kemudian sayapun mulai membaca sinopsis Film Duka Sedalam Cinta.

Sinopsis Film Duka Sedalam Cinta

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline