NusantaraPos. Dalam rangka mengisi HUT Kemerdekaan RI yang ke 78 Tahun DigitalCom Art Gallery bersama Para Pelukis Gejolak RakyArt kembali mengadakan kegiatan pameran lukisan gejolak rakyart 5 dengan tema Jiwa MahArtdika, selain itu juga ada kegiatan Workshop Melukis Model, Talkshow Bersama Pelukis Maestro Sarnadi Adam dan Pelukis Gombal Didiet Sardjo. Pembukaan Pameran yang dibuka pada hari Rabu 17 Agustus 2023 dibuka oleh Bpk. Didiet Sadjo (Pelukis Gombal), hadir pula dalam kegiatan tersebut Pelukis Maestro Indonesia Bpk. Dr. Drs. Sarnadi Adam, Founder DigitalCom dan Gejolak RakyArt Bpk. Kirasave Agung, dan Ketua Panitia sekaligus Ketua Pelukis Gejolak RakyArt Bpk. Prasetya Gautama, Mc oleh Taris Zakira (Tara), dan Para Pelukis yang sedang berpameran lukisan.
Enam belas pelukis yang mamamerkan karyanya memiliki kekhasan dan keunikan dalam setiap karyanya, antara lain : RenDam, Rio Irawan & Rustazali, Stacy, Redi, Lilik Subekti, Adjar Utomo, Almira, Zahrah, Di Narra, Cynthia, Nila, Ikhwan W, d'Koestrita, Nayla, dan Sarita SS. Selain para pelukis senior, sebagian para pelukis muda ini masih duduk di bangku SMA Labschool Rawamangun.
Apresiasi yang luar biasa datang dari Bapak Didiet Sardjo (Pelukis Gombal), "Saya mengucapkan terima kasih karena telah diberikan kesempatan untuk membuka pameran lukisan yang diikuti oleh banyak para pelukis muda, semoga semangat jiwa merdeka menjiwai para pelukis".
Pelukis Maestro Indonesia bergaya betawi, Dr. Sarnadi Adam, memberikan apresiasi bagi para pelukis muda untuk semangart dalam berkarya, karena seorang pelukis itu harus sering atau rajin mengikuti ajang pameran lukisan supaya orang mengenalnya sebagai pelukis.
Pada hari sabtu tanggal 26 Agustus 2023 telah berlangsung workshop lukis model secara gratis, dan Sabtu tanggal 9 September 2023, akan diadakan workshop melukis gombal yang di mentori langsung oleh Bpk. Didiet Sardjo.
Event pameran lukisan ini berlangsung dari tanggal 17 Agustus - 17 September 2023 di Marchand, Bintaro Art Station, yang didukung oleh : Akademi Komunikasi Digital @digitalcomacademy, Produksi Interior & Furniture @interior_tangsel, Business, Education & Training Ceter @saleema.tijarah, Franchise Laundry Express @ondel2laundryexpress, Warung Sop Iga Snerk @dapurku.mu, dan market place jualandesain.com @jualan.desain. AK/NP
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H