Lihat ke Halaman Asli

Nurul Anita

Mahasiswa Semester 5 di Universitas Negeri Jakarta

Rindu Berbagi Suka Duka Bersama

Diperbarui: 21 Mei 2020   17:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Bersama Kelas XI-BDP 2 [Dokumen Pribadi]

Hayooo, siapa yang rindu dengan teman/sahabatnya? sudah 2 bulan lebih tidak dapat berjumpa secara langsung, karena adanya pandemi Covid-19 ini. Rindu? sudah pasti. Banyak cerita suka ataupun duka yang telah di lewati bersama-sama.

Di SMKN 50 Jakarta bisa dibilang sekolah asrama putri, karena populasi perempuannya lebih banyak dibanding laki-lakinya. Tapi, memang sebagian besar sekolah kejuruan Bisnis dan Manajemen lebih di gandrungi oleh para siswi.

Kelas XI - Bisnis Daring dan Pemasaran 2 (XI - BDP 2) merupakan kelas yang terdiri dari 35 orang murid, diantaranya terdapat 31 orang siswi dan 4 orang siswa, tetapi itu bukan alasan untuk tidak berteman dengan siapapun.

Hmm, biasanya apa sih yang di rindukan dari masa-masa sekolah? rindu dengan guru-guru? teman-teman? belajarnya? atau freeclass nya? hehehe, mungkin itu semua benar.. dan yang lebih di rindukan itu freeclass ya? ><

Saling bertukar pendapat, bertukar cerita yang penting sampai ke cerita yang tidak terlalu penting, berbagi tawa dan duka serta berbagi makanan bersama itu merupakan masa-masa sekolah yang menyenangkan.

Zoom [Dokumen Pribadi]

Walau jarak memisahkan, tapi sekarang itu zamannya modern. Jadi, tetap bisa bertemu melalui aplikasi tatap muka, yaitu Zoom. Yaa, walau tidak semuanya gabung, seenggaknya sudah bisa melepas rindu, hihi.

Berharap pandemi ini cepat berlalu, agar kita semua dapat beraktifitas seperti sedia kala, aamiin!!!!

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline