Lihat ke Halaman Asli

Perkembangan Jurnalistik di Era Digital: Media Cetak Online

Diperbarui: 6 Maret 2024   21:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Semua kalangan dengan mudah dapat mengakses berita kapan saja dan di mana saja melalui internet. Tidak dapat dipungkiri penggunaan teknologi saat ini sangatlah canggih, sehingga kegiatan jurnalistik pun mengalami perubahan, yang semula hanya terdapat di media cetak saja, sekarang sudah berkembang ke media online. Dampak yang ditimbulkan sangat memengaruhi kehidupan masyarakat, yang menuntut akan sebuah berita secara cepat. Namun, hal ini menjadi tantangan baru bagi seorang jurnalis. Mencari sebuah informasi dan menerbitkannya dalam kurun waktu yang singkat.

Media cetak merupakan sebuah wadah kegiatan jurnalistik dalam menyajikan informasi pada bentuk tulisan di lembaran kertas. Penerbitan berita media cetak membutuhkan proses panjang, yang dimulai dari proses pengumpulan data, pengolahan data hingga pada proses penerbitan atau pencetakan. Jurnalistik media cetak meliputi surat kabar, majalah, dan tabloid. Perkembangan teknologi melalui internet memengaruhi kegiatan jurnalistik. Perkembangan teknologi ini merubah platform masyarakat dalam mengakses internet. Keberadaan internet semakin luas sehingga informasi mudah diakses hingga ke pelosok daerah.

Tanpa disadari keberadaan media cetak hampir dilupakan, hanya sebagian orang saja yang masih membaca informasi melalui media cetak. Pada beberapa tahun belakangan tingkat masyarakat yang membaca di media cetak mengalami penurunan. Sejumlah survei menunjukkan bahwa posisi surat kabar sedikit demi sedikit digantikan oleh media online. Media online  merupakan wadah dalam menyampaikan informasi dengan memanfaatkan jaringan internet. Keberadaannya dianggap sangat memudahkan berbagai aktivitas. Salah satunya ialah dalam mengakses sebuah berita atau informasi yang sedang populer dengan cepat. Tuntutan kecepatan dalam menyajikan berita akan menjadi daya saing tersendiri antara media cetak dan media online. 

Di sisi lain media cetak memiliki keunggulan dalam menyampaikan keakuratan data dan kedalaman berita. Namun, keberadaan media cetak dan online saat ini dapat dimanfaatkan bersamaan, hal ini dibuktikan dengan informasi yang didapat di media cetak dapat dengan mudah disebarkan luaskan menggunakan media online. Hal ini menandakan bahwa keberadaan keduanya saling berkesinambungan. Dengan demikan, di era digital saat ini dapat dengan mudah diperoleh sebuah berita yang akurat oleh semua masyarakat di mana saja dan kapan saja dengan cepat. Dengan catatan tetap memperhatikan kejelasan sumber-sumber yang disajikan di dalamnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline