Di kota - kota besar seperti Jakarta, sudah barang tentu terdapat banyak sekali pebisnis yang memulai bisnisnya baik secara online maupun secara offline. Kini bisnis di internet jauh lebih banyak pelakunya karena memang konsumen cenderung melakukan segala aktivitasnya melalui internet termasuk di dalamnya membeli barang. Google Ads masih menjadi salah satu cara beriklan di Google yang mendatangkan keuntungan dalam kurun waktu yang cepat sehingga pengusaha Jakarta sebaiknya memakainya. Namun, bagaimana cara pengusaha Jakarta menemukan Jasa Iklan Google Ads Jakarta?
Dalam memilih Jasa Google Ads nampaknya Anda harus begitu jeli. Anda harus mempertimbangkan beberapa hal jangan karena harga yang ditawarkan begitu murah Anda mau mau saja untuk menggunakan jasanya. Perlu Anda ketahui, Jasa Google Ads merupakan sebuah jasa dari agensi maupun perorangan yang bertugas untuk membantu Anda dalam mengiklankan produk melalui platform Google Ads.
Cara Pengusaha Jakarta Menemukan Jasa Google Ads Jakarta Terbaik
Lihat dari Portofolio
Cara pertama untuk menemukan layanan Google Ads Jakarta yang terbaik adalah adalah dengan melihat portofolio yang dimiliki. Ya, dengan portofolio tersebut, Anda bisa melihat gambaran umum mengenai bagaimana iklan yang mereka buat untuk mempromosikan bisnis Anda. Jika sebuah agensi tidak bisa memperlihatkan portofolio yang dimiliki, lihatlah bagaimana cara mereka membuat Anda yakin untuk mempercayakan kepada mereka dengan memperlihatkan bukti - bukti. Jika hanya omongan saja, sebaiknya untuk dihindari.
Sertifikasi Google Partner
Google Partner adalah sebuah "label" atau "status" yang diberikan kepada seseorang atau agensi yang sudah melakukan setting iklan sesuai ketentuan ketentuan dari Google. Dengan memiliki sertifikasi dari Google Partner bisa membuat kredibilitas suatu penyedia jasa iklan Google jadi jauh lebih baik di mata customer.
Transparansi Biaya
Selanjutnya yang harus Anda lakukan untuk memilih jasa Google Ads terbaik adalah dengan melihat transparansi biaya. Ya, karena Google Ads adalah sebuah platform iklan berbayar, Anda harus tahu ke mana uang - uang yang Anda miliki pergi. Dengan adanya transparansi ini, kedua belah pihak sama sama nyaman karena seperti yang kita ketahui bersama jika uang adalah sesuatu yang sensitif.
Biaya yang Ditawarkan
Biaya yang murah memang bukan sesuatu yang mengindikasikan bahwa suatu jasa tersebut memiliki kualitas yang jelek, tapi coba pikirkan jika setting Google Ads saja begitu ribet mengapa bisa mereka menawarkan dengan harga yang murah? Bukankah itu menjadi pertanyaan? Carilah jasa iklan Google yang menawarkan harga dengan kualitas yang sebanding.
Pengalaman
Yang tak kalah penting dalam memilih jasa iklan Google di Jakarta adalah melihat dari pengalamannya. Jelas saja sesuatu yang dilakukan oleh profesional berbeda hasilnya ketika dilakukan oleh orang awam. Betul? Periksa apakah jasa Google Ads tersebut sudah lama beroperasi atau belum. Sebenarnya sah sah saja mempercayakan pada agensi Google Ads yang baru, namun apakah Anda benar - benar yakin dengan kualitasnya?
Nah itulah bagaimana cara pengusaha Jakarta menemukan Jasa Google Ads di Jakarta yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Semoga dengan adanya artikel ini bisa membuat Anda tidak salah mempercayakan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H