Lihat ke Halaman Asli

Pelatihan Komputer Dasar di Desa Klubir dan Karang Agung

Diperbarui: 24 Juni 2015   02:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13915069672092826359

Bismillah..

Desa kelubir merupakan sebuah desa yang ada Kecamatan Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan, Kalimantan utara, berjarak 45 Menit Perjalanan menggunakan speed boat dari kota Tanjung Selor, desa yang mayoritas penduduknya merupakan warga transmigrasi dari pulau jawa, selain itu ada juga penduduk asli di desa kelubir yaitu suku dayak. Awal mula penamaan kelubir berasal dari nama “Keluber”, singkatan dari Keluarga Bersama. Sedangkan desa Karang Agung jaraknya lumayan jauh dari desa Kelubir, sekitar 45 Menit Perjalanan menggunakan sepeda motor, desa Karang Agung ini, dinamakan juga dengan SP 02 atau satuan pemukiman penduduk, mayoritas penduduknya juga warga transmigrasi. Kearah utara desa Karang Agung, menurut warga setempat merupakan jalan menuju kebupaten Malinau yang berbatasan langsung  dengan Negara Brunei Darussallam, sedangkan kearah Timur Desa Karang Agung menuju kota Tanjung Selor, yang berjarak sekitar 60 KM.

Pelatihan Komputer didesa Kelubir dan Karang Agung dilaksanakan dari tanggal 13-18 januari 2014, Kelatihan Komputer ini untuk guru-guru SD, dengan tujuan dapat meningkatkan kualitas guru-guru SD, sehingga akan mempercepat perkembangan SD yang ada didesa tersebut. Jumlah peserta masing-masing SD sebanyak 5 Orang guru. Pelatihan Komputer di Desa Kelubir dilaksanakan di 3 tempat yaitu SDN 007, SDN 002 Tanjung Palas Utara dan SDN 008 Tanjung Palas Tengah, dengan jumlah peserta 19 orang. Pelatihan ini dimulai dari jam 13.00 WITA sampai jam 15.00 WITA, setelah selesai pelatihan Komputer di Desa Kelubir, kami langsung meluncur ke Desa Karang Agung untuk memberi pelatihan untuk guru-guru SD disana.

Plang Nama SDN 002 Tanjung Palas Utara

1391507006615430739

SDN 002 Tanjung Palas Utara

1391507061333043315

Susanana Pelatihan Komputer di SDN 002 Tanjung Palas Utara

13915071071700137476

Susanana Pelatihan Komputer di SDN 002 Tanjung Palas Utara

13915071381831877458

Susanana Pelatihan Komputer SDN 002 Tanjung Palas Utara

Jarak tempuh 45 Menit dari Desa Klubir menuju desa Karang Agung cukup menguras tenaga, jalanan yang terjal dan sekelilingnya hutan, jalanannya banyak yang rusak parah dan tergenang lumpur. sebenarnya jaraknya dekat, hanya beberapa kilo meter saja dari Desa Kelubir, tapi karena jalannya susah sehingga bisa memakan waktu sekitar 45 Menit, ditambah jika hari hujan, kendaraan bisa terjebak kedalam lumpur. Berikut ini beberapa keadaan jalan menuju Desa Karang Agung yang sempat kami abadikan.

13915071792142916376

Kondisi jalan Menuju Desa Karang Agung

1391507239252871087

Kondisi jalan Menuju Desa Karang Agung

13915072812120105390

Kondisi jalan Menuju Desa Karang Agung

Pelatihan Komputer di Desa Kelubir ini dimulai pukul 13.30 WITA sampai jam 17.00 WITA di SDN 008 Tanjung Palas Utara, dengan jumlah peserta 22 guru dari 5 SD yang ada didesa Karang Agung dan Desa yang ada disekitar Karang Agung, 6 dari SDN 011 Tanjung Palas Utara, 5 dari SDN 012 Tanjung Palas Utara, 5 dari SDN 008 Tanjung Palas Utara, 4 dari SDN 001 Tanjung Palas Utara dan 2 dari SDN 003 Tanjung Palas Utara.

13915074341654878837

Plang Nama SDN 008 Tanjugn Palas Utara

1391507510186036801

SDN 008 Tanjung Palas Utara

Sebelum memulai Pelatihan Komputer di Desa Kelubir dan Desa Karang Agung ini, biasanya kami menanyakan terlebih dahulu kemampuan para peserta mengoperasikan Komputer, agar  pelatihannya bisa dilanjutkan ke tahap yang lebih tinggi, ternyata ketika kami tanyakan kemampuan mereka, banyak jawaban yang lucu dan mencengangkan menurut saya pribadi. ada sebagian peserta yang sudah bisa menggunakan  Komputer meskipun hanya untuk memutar lagu, ada sebagian yang sudah bisa menggunakan Microsoft word dan ada juga yang menjawab hanya bisa membuka dan menutup saja, sontak jawaban ini membuat kami tersenyum, padahal Laptop yang mereka miliki sudah tergolong bagus dan canggih, malahan punya kami kalah dengan laptop mereka. J.

Setelah kami mengetahui kemampuan peserta, maka kami memutuskan untuk memulai pelatihan computer dari dasar yaitu penggolahan angka (Excel), Pengolahan Huruf (Word) dan Power Point, untuk pelatihan ini kami bagi 3 bagian yaitu 2 hari pertama kami membahasa Microsoft Word, 2 hari berikutnya Microsoft Excel, kemudian 2 hari berikutnya Microsoft Power Point dan Evaluasi.

Banyak pengalaman yang kami dapatkan ketika pelatihan, mulai dari peserta yang masih belum tahu letak huruf dan angka yang ada di papan Keyboard, sehingga harus diketikkan satu-satu dengan berlahan dan seksama, ada yang belum bisa menggunakan fungsi Shift, sehingga sangat kebingungan ketika akan membuat karakter, ada yang gemeteran memegang dan mengerakkan mouse, bahkan da yang belum bisa mematikan Laptop mereka, sungguh pengalaman yang sangat berharga bisa berbagi kepada mereka.

Rata-rata peserta pelatihan computer ini sudah berusia diatas 40 Tahun, tapi semangat mereka untuk belajar masih tinggi sekali, ini terlihat dengan antusiasme mereka ketika mengikuti pelatihan ini, banyak sekali pertanyaan-pertanyaan yang mereka tanyakan kepada kami, mulai dari pembuatan soal, pengisian rapor dll.

Alhamdulillah pelatihan Komputer ini berjalan lancar tanpa ada kendala yang berarti, ada satu kebahagiannya tersendiri ketika melihat mereka tersenyum ketika mengerjakan sesuatu yang kami berikan, dan tertawa bahkan jingrak-jingkrak  ketika mereka berhasil mengerjakan soal yang kami berikan, sehingga menambah semangat kami untuk terus memberikan yang terbaik kepada mereka. Mudah-mudahan apa yang kami berikan ini bisa bermanfaat untuk perkembangan pendidikan khususnya yang ada didesa Kelubir dan Karang Agung ini. Berikut ini foto doumentasi pelaksanaan Pelatihan Komputer didesa Karang Agung.

13915075641280853010

Suasana Pelatihan Komputer di Desa Karang Agung

13915076132033933759

Suasana Pelatihan Komputer di Desa Karang Agung

1391507680986799538

Suasana Pelatihan Komputer di Desa Karang Agung

Hari terakhir pelatihan, kami mengadakan evaluasi, evaluasi ini kami adakan untuk mengetahui tingkat keberhasilan penerimaan materi selama pelatihan. Setelah evaluasi selesai, maka didapatkanlah peserta terbaik pelatihan Komputer ini dan mendapatkan hadiah sebuah Tas laptop, semoga dengan adanya apresiasi  ini dapat meningkatkan semangat belajar Komputer lagi. Aamiin.

13915077331504782628

Peserta Terbaik Pelatihan Komputer di Desa Karang Agung

Baca Juga Cerita lain disini

Kelubir, 13-18 januari 2014

Nurfiah




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline