Lihat ke Halaman Asli

Nur Asih Jayanti

Mahasiswa - Freelancer // Belajar menulis // CP : menurasih@gmail.com

Kenalan dengan Bermacam Kuliner Madura, Tidak Cuma Sate Saja!

Diperbarui: 4 Juni 2023   21:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi sate ayam madura oleh cookpad.com

Sering kali setiap mendengar nama Madura pasti tidak asing dari Jembaran Suramadu, karapan sapi, logat orang madura, dan senjata tradisional maupun makanan khas madura. 

Jika kita lanjut lebih dalam tentang makanan khas madura, mayoritas orang pasti akan menyebutkan sate madura sebagai makanan ikonik khas madura. 

Sate madura memang memiliki ciri khas tersendiri oleh para pecinta kuliner. Sate yang berbahan dasar daging sapi, kambing, ayam yang dicampur dengan bumbu kacang kasar, kecap, dan ditambah lontong memang menjadi primadona bagi masyarakat luas. Ditambah jika penjual masih menjaga kultur budaya ciri khas "Madura" nya dengan logat dan baju sakera. 

Namun, tidak hanya sate madura saja, banyak kuliner lain yang menjadi andalan dari madura dan memiliki karakteristik masing masing. 

Berikut kuliner madura yang bisa kamu coba :

1. Soto madura 

Jika mendengar kata soto, maka akan langsung terpikirkan soto lamongan, soto betawi dengan isi jeroan dan santannya, atau soto bandung dengan irisan lobak. 

Madura juga memiliki sotonya sendiri lho. Soto madura sekilas memiliki irisan seperti soto betawi yaitu dengan jeroan sapi dan semacamnya. Namun tidak menggunakan bagian sandung lamur seperti pada soto betawi. 

Kuah dari soto madura bening dan tidak bersantan. Namun memiliki rasa kuat, aroma kaldu yang diperkuat dengan rempah seperti jahe, serai dan bumbu bawang merah maupun bawang putih. Soto madura biasanya disajikan dengan lontong dan diberi kecap. 

Ilustrasi soto madura oleh Sayurbox

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline