Lihat ke Halaman Asli

Nur Asih Jayanti

Mahasiswa - Freelancer // Belajar menulis // CP : menurasih@gmail.com

Beras Analog, Alternatif Pengganti Beras Padi

Diperbarui: 4 Februari 2023   22:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber ilustrasi : Mommyasia

Beras analog merupakan beras penganti yang terbuat dari bahan nonpadi yang berbentuk mirip butiran beras. Beras analog dapat dibuat dengan memanfaatkan bahan pangan seperti jagung, kedelai, dan sorgum.

Beras ini merupakan salah satu inovasi pangan yang dapat digunakan sebagai solusi persoalan masyarakat Indonesia yang ketergantungan pada beras.

Apa beras analog bisa sebagai diversifikasi pangan?

Diversifikasi pangan bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional dan sebagai upaya penyediaan pangan pokok dari tahun ke tahun. 

Ketersediaan lahan untuk memproduksi beras padi semakin tidak mampu memenuhi jumlah kebutuhan dikarenakan lahan pertanian semakin berkurang karena alih fungsi menjadi non pertanian seperti pemukiman.

Karakteristik Beras Analog

Karakteristik beras analog tidak jauh beda dengan beras padi pada umumnya, yaitu mudah di masak dan bergizi. Beras analog memiliki warna yang tidak seputih beras padi. Namun beras analog lebih tahan lama dan tidak cepat kutuan. Rasa beras analog juga sangat mirip dengan beras biasa. 

Dari segi bentuk fisik mirip butiran beras sehingga secara psikologis konsumen tetap merasa memakan nasi dari beras padi.

Kandungan nilai IG (Indeks Glikemik) pada beras analog berbahan jagung dan mocaf yang diproduksi BPPT sebesar 26,4. Nilai IG ini lebih rendah dibandingkan beras padi putih varietas IR 64 yang memiliki nilai IG mencapai 69,96. Kandungan nilai IG yang lebih rendah pada beras analog berbahan jagung menyebabkan produk pangan ini memiliki karbohidrat kompleks sehingga tahan kenyang. 

Cara Pembuatan 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline