Lihat ke Halaman Asli

Nur Ainii

Mahasiswi

Pelatihan Pemanfaatan Limbah Plastik di SD 1 Gribig

Diperbarui: 14 Februari 2023   17:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto tim KKN Gribig 1 bersama siswa SD 1 Gribig (Dokpri)

KUDUS- Kompasiana.com, 31 januari 2023 Tim KKN UNISNU Gribig 1 berikan pelatihan pemanfaatan limbah plastik di SD 1 Gribig Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus.

Kegiatan ini diikuti oleh anak kelas 5 SD 1 Gribig dengan mengundang pemateri dari pengelola industri rumahan daur ulang sampah Ibu Anik Sumarni. kegiatan pelatihan diawali dengan pemaparan materi mengenai dampak tumpukan sampah di lingkungan sekitar oleh Ibu Anik. Dilanjutkan dengan tutorial pemanfaatan limbah plastik menjadi karya yang menarik dan memiliki nilai jual. Anak-anak terlihat antusias dan mengikuti pelatihan dengan semangat.

Ibu Anik mengungkapkan rasa terimakasih kepada Tim KKN UNISNU yang telah memfasilitasi kegiatan pelatihan ini, Beliau mengungkapkan kegiatan seperti ini perlu dilaksanakan dengan tujuan untuk menigkatkan kesadaran akan dampak dan polusi dari tumpukan sampah yang dimulai sejak dini. Kurangnya kesadaran masyarakat Desa Gribig serta mayoritas masyarakatnya tidak memiliki lahan pengolahan sampah mandiri mengakibatkan tumpukan sampah di TPS Desa Gribig membludak dan menimbulkan bau yang sangat menyengat. "Terimakasih mas-mas dan mbak KKN yang telah mengadakan kegiatan pelatihan ini, sosialisasi seperti ini memang perlu dimulai sejak dini karena masyarakat Gribig yang mayoritas tidak memiliki lahan pengolahan sampah sehingga seluruh sampah dibuang di TPS desa", ungkap Ibu Anik.

Selain mengurangi sampah plastik, daur ulang sampah yang dilakukan Ibu Anik dengan menyulap bungkus jajan dan makanan instan menjadi bros, gantungan kunci, tas, tikar dan produk kerajinan lain yang memiliki nilai jual. Atas kegiatan ini beliau berharap anak-anak dapat memanfaatkan sampah-sampah yang berada di lingkungan sekitar sehingga dapat mengurangi tumpukan sampah yang membludak di TPS Desa Gribig. "Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak khususnya agar pengelolaan sampah di Desa Gribig menjadi lebih baik", tambahnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline