Lihat ke Halaman Asli

KKN UPGRIS 2021: Membuat Hand Sanitizer Sederhana dari Bahan Aloevera

Diperbarui: 8 Maret 2021   10:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Hand Sanitizer merupakan pembersih tangan yang memiliki kemampuan antibakteri dalam menghambat hingga membunuh bakteri (Retnosari dan Isdiartuti, 2006). Banyak hand sanitizer yang berasal dari bahan alkohol atau etanol yang dicampurkan bersama dengan bahan pengental, misal karbomer, gliserin, dan menjadikannya serupa jelly, gel atau busa untuk mempermudah dalam penggunaannya. Gel ini mulai populer digunakan karena penggunaanya mudah dan praktis tanpa membutuhkan air dan sabun. Gel sanitasi ini menjadi alternatif yang nyaman bagi masyarakat. (Hapsari, 2015)

Hand sanitizer gel merupakan pembersih tangan berbentuk gel yang berguna untuk membersihkan atau menghilangkan kuman pada tangan, mengandung bahan aktif alkohol 60%. Hand sanitizer spray merupakan pembersih tangan berbentuk spray untuk membersihkan atau menghilangkan kuman pada tangan yang mengandung bahan aktif irgasan DP 300 : 0,1% dan alkohol 60%. Penelitian Diana (2012) menyatakan, hand sanitizer yang berbentuk cair atau spray lebih efektif dibandingkan hand sanitizer gel dalam menurunkan angka kuman pada tangan.

Aloe vera atau lidah buaya sudah sejak lama dikenal dengan segudang khasiatnya yang baik bagi kecantikan serta kesehatan kulit. Kandungan vitamin A, E, C, mineral serta anti oksidan di dalamnya mampu memperbaiki kondisi kulit yang teriritasi serta kering. Maka ketika produk aloe vera gel resmi diperkenalkan ke publik, dalam sekejap popularitasnya melesat cepat lantaran hadir dalam kemasan praktis dan penuh manfaat.

Oleh sebab itu, kegiatan KKN UPGRIS 2021 membuat Hand sanitizer menggunakan aloevera yang mudah di jumpai. Cara membuatnya yang sangat praktis dan ekonomis. Berikut merupakan alat dan bahan yang perlu di persiapkan dalam membuat hand sanitizer yaitu :
1.Aloevera
2.Air secukupnya
3.Alkohol 70%
4.Panci dan sendok
5.Botol untuk hand sanitizer
6.Dan stiker/label KKN UPGRIS 2021

Langkah-langkah cara membuat hand sanitize, antara lain :
1.Menyiapkan wadah untuk mencampur bahan ( panci dan sendok)
2.Tuangkan sedikit demi sedikit aloevera , alkohol dan air secukupnya
3.Aduk bahan sampai tercampur rata
4.Tuangkan kedalam botol spray sampai penuh lalu tutup dengan rapat
5.Dan tempelkan stiker
6.Hand sanitizer siap di gunakan.

dokpri

dokpri




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline