Lihat ke Halaman Asli

Nunung Masruroh

Guru SMP N 9 Mandau Duri

Pembelajaran Berdiferensiasi Upaya Mengakomodir Kebutuhan Belajar Anak Didik - Koneksi Materi Modul 2.1

Diperbarui: 15 November 2022   18:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pembelajaran Berdiferensiasi Upaya Mengakomodir Kebutuhan Belajar Anak Didik

Tak ada individu  yang sama di dunia ini meski terlahir dari rahim yang sama sekalipun. Setiap individu lahir dengan membawa keunikan masing-masing yang membuat kehidupan ini begitu semarak dengan aneka perbedaan, dan semakin indah ketika perbedaan -perbedaan tersebut bergerak secara harmoni saling melengkapi satu sama lain. 

Tak ada yang salah dengan perbedaan tak ada yang perlu diotak atik untuk menjadi sama, demikianlah Allah SWT mengatur kehidupan ini.

Demikian halnya dengan dunia Pendidikan, dengan subjek utama adalah anak didik  yang berasal dari  berbagai latar belakang karakter, keluarga suku juga agama. Maka sudah seharusnya dunia Pendidikan mengakomodir perbedaan- perbedaan yang ada pada anak didik. 

Ki Hajar Dewantara telah menyampaikan bahwa maksud dari pendidikan adalah menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka sebagai manusia maupun anggota masyarakat dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya. Sebagai pendidik, kita tentu menyadari bahwa setiap anak adalah unik dan memiliki kodratnya masing-masing. 

Tugas kita sebagai guru adalah menyediakan lingkungan belajar yang memungkinkan setiap anak untuk dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal sesuai dengan kodratnya masing-masing, dan memastikan bahwa dalam prosesnya, anak-anak tersebut merasa selamat dan bahagia. 

Perbedaan- perbedaan yang ada pada anak didik tentu harus direspon dengan tepat agar tidak terjadi kesenjangan belajar ( Gap learning) yaitu kesenjangan antara pencapaian potensi yang diraih murid dengan potensi yang seharusnya bisa diraih murid.

Salah satu upaya untuk mengakomidir keragaman  anak didik adalah  dengan melakukan pembelajaran berdiferensiasi. Pembelajaran berdiferensiasi merupakan  usaha guru agar dapat menyesuaikan proses pembelajaran di kelas untuk memenuhi kebutuhan belajar individu murid.

Melalui pembelajaran berdiferensiasi seorang guru memiliki kesempatan untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki murid dan mengurangi kesenjangan dalam gap learning, selain itu pembelajaran berdiferensiasi memberi kesempatan murid untuk ikut memberi pilihan sehingga proses pembelajaran akan lebih interaktif dan menarik. 

Maka pembelajaran berdiferensiasi adalah serangkaian keputusan masuk akal dari seorang guru dalam mengelola pembelajaran yang orientasi utamanya adalah kebutuhan belajar murid.. Menurut Tomlinson (1999:14) dalam kelas yang mengimplementasikan pembelajaran berdiferensiasi, seorang guru melakukan upaya yang konsisten untuk merespon kebutuhan belajar murid.

Masih menurut  menurut Tomlinson (2001) dalam bukunya yang berjudul How to Differentiate Instruction in Mixed Ability Classroom, setidaknya ada 3 kebutuhan dasar murid yang harus menjadi dasar bagi seorang guru dalam melakukan pembelajaran berdiferensiasi, yakni Kesiapan belajar murid  ( readiness), minat murid dan Profile belajar murid.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline